Happy FamiLEE

16.5K 1.3K 104
                                    

Kediaman Jeno siang ini terdengar ricuh, pelakunya adalah Jaemin dan putranya, Lee Jisung yang berusia enam belas bulan, tengah bermain di ruang tengah. Gelak tawa serta teriakan Jisung berbaur dengan suara sang Papa.

“No no

Oops! Questa immagine non segue le nostre linee guida sui contenuti. Per continuare la pubblicazione, provare a rimuoverlo o caricare un altro.


“No no. Papa no no” Teriak Jisung seraya berlari saat Jaemin memegang bola kecil.

“Kyaa Jisung mau ke mana? Papa tangkap” Pekik Jaemin, kedua tangannya merentang, hendak menangkap Jisung yang berlarian di sekitarnya dengan tawa yang nyaring.

Bayi itu mengambil bola di karpet kemudian melempar sang Papa hingga mengenai wajahnya membuat Jaemin memekik serta menjatuhkan tubuhnya dengan tangis pura-pura.

“Aduh, Papa di lempar” Tangis Jaemin seraya menutupi wajahnya membuat Jisung tertawa terpingkal-pingkal.

Jaemin membuka telapak tangan yang menutupi wajahnya dan ikut tertawa melihat gelak tawa putranya, kini bayi itu sudah terduduk karena tak tahan dengan lucunya tingkah sang Papa.

Terlalu asik tertawa hingga lelah, Jisung pun menghela nafas berat begitu pula Jaemin. Bayi itu melangkah menghampiri sang Papa.

“Papa tutu (susu)” Ucap Jisung.

“Ah Papa lelah” Monolog Jaemin seraya memejamkan matanya.

“Papaaaa” Teriak Jisung dengan suara nyaringnya, dia menarik kemeja yang di kenakan sang Papa agar membuka kancingnya supaya ia bisa menyusu.

“Papaa” Rengek Jisung membuat Jaemin tersenyum.

“Kenapa Jisung?” tanya Jaemin.

“Tutu” Ucapnya seraya menarik kancing kemeja Jaemin.

“Tadi sudah menyusu”

“Papa tutu” Omel Jisung dengan suara yang nyaring mengisi rumah mereka.

Jisung yang geram karena Jaemin tak juga membuka kancing kemejanya, lantas mendekatkan bibirnya dan menggigit dada berisi Papanya.

“AKH JISUNG!” Pekik Jaemin seraya beranjak duduk membuat Jisung tertawa terpingkal-pingkal lagi.

Jaemin tampak merintih seraya mengusapi dadanya yang terasa sakit akibat gigitan putranya. Dia tertawa kecil melihat Jisung masih tertawa, lantas dia langsung menggendong Jisung dan mengangkatnya ke udara.

“Nakal uhm?” Omel Jaemin lembut.

“Tutu” Ucap Jisung seraya menunjuk dada Jaemin.

“Kau sudah mengantuk sepertinya. Ayo menyusu” Ajak Jaemin, dia kemudian menggendong Jisung membuat Jisung langsung memeluk leher sang Papa dan menyesap ibu jarinya.

“Appaaa. Kami pulang”

Baru saja Jaemin dan Jisung hendak naik ke kamar, suara Sophia terdengar membuat keduanya menoleh. Ada Sophia yang masuk bersama suaminya, putri tirinya itu masih mengenakan seragam sekolah lengkap dan suaminya masih berpenampilan rapi selepas dari kantor.

THE TRAPS [NOMIN]✓Dove le storie prendono vita. Scoprilo ora