WINDU GILANG ALHABSYI

3.8K 637 72
                                    

Pria bertubuh tinggi itu sedang menatap pantulan dirinya di cermin full body dalam kamarnya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Pria bertubuh tinggi itu sedang menatap pantulan dirinya di cermin full body dalam kamarnya. Setelah jas berwarna biru nampak sangat cocok di tubuhnya.

Ini sudah seminggu sejak ia mendapat kabar dari kedua orangtuanya kalau dia akan dijodohkan

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Ini sudah seminggu sejak ia mendapat kabar dari kedua orangtuanya kalau dia akan dijodohkan. Awalnya lelaki yang kerap disapa dengan sebutan Windu itu bingung harus menerima perjodohan ini atau tidak. Pasalnya, Windu tidak mengenal gadis yang akan dijodohkan dengannya walaupun mamanya bilang kalau gadis itu satu sekolah dengannya. Windu hanya tahu kalau namanya. Entah Windu atau gadis itu yang terlalu kuper, hampir 3 tahun sekolah di tempat yang sama tapi tak pernah sekalipun mereka bertemu. Bahkan namanya pun terdengar asing bagi Windu.

Reaksi Windu ketika pertama kali mendapat kabar perjodohan ini adalah terkejut. Siapa yang tidak terkejut ketika kita sedang asik futsal bersama teman-teman, tapi begitu pulang langsung mendapat kabar kalau dia akan dijodohkan dan hanya diberi waktu selama satu minggu untuk memikirkan.

Windu bingung harus menerima atau menolaknya. Dia bukan anak egois yang langsung menolaknya tanpa memikirkan perasaan orangtuanya. Tapi dia juga merasa ragu untuk menerimanya.

Awalnya Windu memang berniat menolak. Walau mereka hanya akan bertunangan terlebih dahulu, tapi secepatnya mereka pasti akan segera dinikahkan. Tugas seorang suami dalam berumah tangga itu sangat berat, dia harus bertanggung jawab atas apapun dalam keluarga. Ia belum lulus dari SMA, juga belum masuk ke perguruan tinggi yang ia inginkan, lalu bagaimana mau mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang cukup untuk keluarga kecilnya? Orangtua Windu memang kaya, tapi dia cukup sadar diri untuk tidak meminta pada mereka saat sudah memiliki keluarga kecil nanti. Karena itulah Windu merasa belum siap dan akan menolak perjodohan ini.

Iya, Windu tahu kalau mereka hanya akan ditunangkan. Tapi mereka akan menikah setelah lulus dari SMA. Itu artinya, mereka sudah berstatus sebagai pasangan suami-istri ketika kuliah nanti.

Disisi lain kalau dia menolaknya, dia pasti akan menyakiti hati mamanya. Windu adalah anak berbakti yang tak pernah sekalipun menolak permintaan mamanya, walau harus mengorbankan kebahagiaannya.

Setelah berpikir selama seminggu penuh, akhirnya Windu memutuskan untuk membuat keputusan setelah ia bertemu dengan si gadis.

Inilah harinya. Hari yang tidak ditunggu-tunggu dan ia berharap untuk segera melewati hari yang rumit ini. Hari ini dia akan berkunjung kerumah si gadis bersama kedua orang tuanya dan adiknya untuk melihat bagaimana gadis itu. Tidak, bukan rupanya. Windu akan mengajaknya berbicara dan mengambil keputusan berdua. Windu tak mau kalau ada perbedaan pendapat antara keduanya.

FIANCE✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang