1. Abel Kaspar Rinaldi - Nongkrong di Ruang BK

34 0 0
                                    


Bimbingan dan Konseling adalah proses interaksi antara konselor dengan konseli baik secara langsung maupun tidak langsung dalam rangka untuk membantu konseli agar dapat mengembangkan potensi dirinya atau pun memecahkan permasalahan yang dialaminya. Bimbingan dan Konseling juga dapat didefinisikan sebagai upaya sistematis, objektif, logis, dan berkelanjutan serta terprogram yang dilakukan oleh konselor untuk memfasilitasi perkembangan konseli untuk mencapai kemandirian dalam kehidupannya.

Berhubungan dengan ruang BK, pasti saja identik dengan siswa yang bermasalah. Nah, di setiap masalah mungkin sebagian orang bisa diselesaikan dengan oleh sendirian. Namun ternyata, beda dengan saya. Ketika setiap ada masalah, saya memerlukan teman di tongkrongan karena merekalah yang selalu bisa membuat masalah tersebut menjadi lebih mudah selesai.

Jika dipikir-pikir, bagaimana jika tongkrongan yang tadinya hanya sekedar ketawa-ketawa gak jelas sambil ngopi, mending membawa tongkrongan itu ke dalam sekolah dengan cara meminta bimbingan dari guru BK.

Tetapi ketika terlalu sering nongkrong di ruang BK, saya dan teman lainnya bisa dicap sebagai murid yang nakal. Padahal seharusnya manusia tidak boleh menilai orang dari luar tanpa tahu apa maksud dan tujuannya.

Untuk kalian semua yang nongkrongnya gak jelas, mending dipikirkan lagi dari sekarang, Ayo rombak kelakuan merelakan masa muda demi masa depan. Itu adalah hal keren loh.

Kumpulan Esai AdimusWhere stories live. Discover now