Genjutsu (@lisehun)

3.2K 98 12
                                    

CAST:

1. Chanyeol EXO as Uman Wisnu.
2. Sehun EXO as Soren Almair.

Tiba-tiba Soren menghentikan langkahnya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Tiba-tiba Soren menghentikan langkahnya. Bola basket yang terpenjara dalam tangan dilepaskan begitu saja, jatuh menimpa rerumputan.

"Man, dia ada di sini."

"Siapa?"

"Wendy."

Uman mendekat. Membisikkan fakta yang berpotensi menyakiti hati Soren. "Lo lupa ya? Wendy meninggal dua minggu lalu. Gak mungkin orang yang udah ditimbun tanah balik lagi ke dunia."

"Gue serius, Man. Wendy ada di sana, di tempat biasa dia nunggu anak-anak latihan."

Sampai detik ini Soren belum memalingkan  pandangannya. Jiwa dan pikirannya hanyut dalam reuni, meski Wendy yang dilihat tak lagi sama; memprihatinkan seperti jasad keenam temannya di jalan tol.

Sungguh menyedihkan. Kejadian yang sudah dikuburnya dalam-dalam kini muncul ke permukaan. Tabrakan, darah, hingga penumpang yang terpental ke tengah jalan, semuanya tampak begitu jelas. Termasuk saat mayat-mayat dimasukkan ke kantong jenazah.

"Gue tau lo naksir sama Wendy, tapi gak usah halu juga, Ren. Hantu, arwah penasaran, atau apa pun itu ... mereka gak nyata. Mereka cuma hasil imajinasi manusia."

Bertepatan dengan keluarnya suara menjengkelkan Uman, sosok yang menyerupai Wendy menghilang secara misterius. Netra Soren pun tak lagi memandangi tribune. "Tunggu, jadi lo gak percaya sama kehadiran mereka?"

"Kalau iya, emangnya kenapa?"

Soren terperangah. Tidak menyangka playmaker SMA Negeri Candramawa itu skeptis dengan hal gaib.

"Udah ah." Uman memungut bola basket yang sempat dijatuhkan teman setimnya. "Gue mau lanjut latihan."

🕸🕸🕸

Azan magrib mulai berkumandang. Kesembilan murid yang terlibat latihan membubarkan diri sejak lima menit lalu. Sementara dua pemain andalan masih berada di lingkungan sekolah.

"Man, lo mau pulang sekarang?" tanya Soren. "Gak solat dulu di masjid?"

"Gue solat di rumah, Ren. Kalau di masjid takutnya pulang kemaleman," jawab Uman. Dengan hati-hati ia mengeluarkan motor dari parkiran. "Kenapa hmm?"

"Nggak hehehe."

Uman tersenyum miring. Jawaban Soren barusan terdengar begitu mencurigakan.

"Ngomong-ngomong, jalan yang mau ke SMK itu lagi ditutup ya? Ditutup gara-gara banjir?"

"Iya ...." Uman menghela napasnya sejenak, pasrah akan keadaan. "Dan gara-gara jalannya ditutup, gue harus muter lewat perkampungan."

"Kampung yang banyak rumah kosongnya itu? Yang penduduknya tinggal sebelas orang?"

Creepy First Experience [✔]Where stories live. Discover now