22

500 52 17
                                    


"Sore sore gini enaknya ke pantai gak si" Ricky menuruni anak tangga cepat menuju tempat dimana zayyan berada.

"Ayok kepantai zay" ajaknya

"Ayo, gw juga masih ada cemilan yang dibeliin sing" zayyan mematikan tv

"Gas" kata Ricky

Zayyan pun pergi ke kamar mengambil beberapa cemilannya.
Dan Ricky menunggu zayyan di tempat parkiran motor ATV.

"Mau kemana bawa bawa cemilan?" Tanya sing yang terhenti memainkan ponsel dikamarnya.

"Mau ke lantai bawah sambil nonton TV" ucap zayyan bohong

Kalo zayyan ga bohong pasti sing bakal ikut pergi ke pantai sama Ricky dan zayyan.

"Hmm.. yaudah turun tangga nya pelan pelan" kata sing

"Umm.." angguk zayyan dan bergegas keluar dari kamar menuju Ricky yang sedang menunggu dirinya.

"Sing ga ikut?.." tanya Ricky

"Kesian kecapean dia. mending biar istirahat aja gak usah diajak" ucap zayyan menaiki motor ATV yang akan di tumpangi Ricky.

"Lah lu naik sendiri" kata Ricky

"Gw gak bisa " jawab zayyan

"Bisa, kan cuma ngegas doang" Katanya.

Akhirnya karena Ricky kekeh minta zayyan naik sendiri, ia pun naik.

Diawal perjalanan zayyan masih oke tapi saat aja jalan yang turunan rem dari motor ATV itu tidak berfungsi sehingga mengakibatkan zayyan tidak bisa berhenti.

"RICKY... Rem nya" triak zayyan

"Rem?.." Ricky panik melihat zayyan tidak bisa berhenti Karena remnya blong

"Ahhh.. remnya kyy gimana ini" rengek zayyan sambil mengerem menggunakan kakinya.

Karena tidak fokus dan terus terusan melihat kebelakang untuk mengadu pada Ricky. Kini zayyan malah menabrak perbatasan jalan hingga motor ATV bagian depan itu hancur.

Untung nya zayyan tidak kenapa napa karna ada tiang listrik di tempat ia menabrak jadi dia meloncat dulu ke tiang listrik dan motor ATV itu.baru menabrak.

"Zayyan lu ga papa?" Ricky menghampiri zayyan yang masih memeluk tiang listrik.

"Kan gw bilang gw ga bisa Ricky" tangis zayyan kini pecah. Saat rem nya blong zayyan sudah menampung air matanya karena takut.

Ia bingung harus berbuat apa pasti ini motor motoran mahal, utang dirinya pada sing saja belum dibayar sebiji pun karena zayyan belum masuk kerja.

Tak ada kata kata dari Ricky ia langsung menenangkan zayyan  karena harus membayar motor motoran itu nanti.

"Gimana ini" panik zayyan

Air mata nya tidak mengucur deras layaknya orang yang benar benar nangis.

"Ayok pulang dulu"

"Gw nuntun?.." dan dianggukan kepala oleh Ricky

Zayyan manyun mendengar jawaban Ricky untuk menuntun motor ATV.
Motor itu berat jadi sangat tidak memungkinkan untuk zayyan tuntun
Karna Ricky panik ia juga bingung harus menjawab apa.

Akhirnya motor itu dinyalakan meski badan depannya ancur. ajaibnya motor itu bisa jalan kembali, zayyan pun mengendarai motor ATV tersebut dengan hati hati untuk sampai villa.

"Bwahaha... SING"

"Liat zayyan, dia ngerusak motor sewa!" Triak Leo memasuki villa setelah keluar dari mobil.

cinta anak konglomerat {singxzayyan}Where stories live. Discover now