Bab 12. Gaun Pilihan Ayang

5.6K 1K 227
                                    

Hera bangun dengan wajah ceria pagi ini, bagaimana tidak memori nya yang berharga kini telah kembali, ia juga lebih bersemangat apalagi saat tau Biru alias Rigel akan selalu menjaganya mulai sekarang

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Hera bangun dengan wajah ceria pagi ini, bagaimana tidak memori nya yang berharga kini telah kembali, ia juga lebih bersemangat apalagi saat tau Biru alias Rigel akan selalu menjaganya mulai sekarang.

Tapi yang ia belum ketahui adalah, kenapa Rigel harus menyamar, apakah ada sesuatu lain yang disembunyikan darinya? begitu pikirnya sambil berjalan menyahut bathrope nya lantas melangkah menuju kamar mandi

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Tapi yang ia belum ketahui adalah, kenapa Rigel harus menyamar, apakah ada sesuatu lain yang disembunyikan darinya? begitu pikirnya sambil berjalan menyahut bathrope nya lantas melangkah menuju kamar mandi.

Sementara itu di meja makan, si tua Hades dan istrinya Nyonya Verna tampak duduk menghadapi sarapan paginya saat ini.

"Mama meminta wardrobe profesional untuk datang ke sini hari ini," ucap Verna memulai pembicaraan.

"Untuk apa?!"

"Hererra akan menghadiri acara penghargaan nya Rocky dia harus tampil cantik malam nanti, semalam dia minta supaya ditemani membeli gaun, tapi untuk acara award bukankah gaunnya harus di persiapkan secara khusus?!" jawabnya.

"Aku tidak tau soal award nya Rocky dia tidak mengabari ku, jam berapa acaranya?" tanya Hades.

"Kurang lebih jam tujuh malam ini, disiarkan secara langsung kok di beberapa stasiun TV," jawab Verna.

"Kau akan menemani Hererra berangkat kesana?" tanya Hades lagi.

"Tidak, tidak akan jadi acara spesial kalau ada aku diantara mereka, biarkan dia ditemani oleh Biru, toh nanti juga akan bertemu Rocky disana," ungkapnya.

"Ooh iya ngomong-ngomong soal pengawal itu, apakah kamu tidak menemukan hal yang mencurigakan?" tanyanya.

"Hal mencurigakan seperti apa?" Verna balik bertanya.

"Aku pikir pengawal itu menyukai Hererra," jawabnya.

"Aku lebih setuju putriku berakhir dengan Biru daripada dengan Rocky, lelaki seperti dia banyak sekali wajahnya apalagi dia pintar akting, pasti banyak sekali drama rumah tangga mereka nantinya," batin Verna.

"Itu tidak mungkin, bagaimana bisa terpikir hal seperti itu?"

"Aku ini seorang pria, dia juga pria, aku segera tau hal itu dari cara dia memandang Hererra dan itu membuatku tidak menyukai pengawal tersebut," jawabnya.

Lost in Your Memory 『 𝓼𝓮𝓵𝓮𝓈𝓪𝓲  』Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang