Vacous

649 71 15
                                    

Sepiku perlahan hilang

Berganti riuh nan riang

Namun batinku berkata kurang

Entah apa, sulit untuk terbayang

~~~~~

Riuh suara cengkrama di hari bahagia menyelimuti keluarga Son.

Meski tidak semuanya bisa bertolak ke Indonesia dikarenakan hampir semua keluarga besar Wendy berada di luar negeri.

Apartment mewah yang luas cukup untuk menampung keluarga serta beberapa teman Wendy tak terkecuali Joy dan Yeri.

"Suttt, cewe baru ya?". Yeri menyenggol lengan Wendy saat mereka sama-sama tengah mengambil makanan.

"Siapa? Jasmine?". Tanya Wendy sambil meletakkan beberapa lauk ke dalam piringnya.

"Oo namanya Jasmine".

"Jadi gimana? Pacar lu?". Lanjut Yeri namun dengan nada pelan.

"Iya".

"Lu serius?!".

Jawaban singkat Wendy sedikit membuatnya syok.

"Iyalah, kenapa?". Tanya Wendy.

"Kok lu gak cerita sih? Ah si Wendy mah kebiasaan". Protes Yeri dengan wajah cemberutnya.

Wendy memang belum bercerita apa-apa mengenai Jasmine pada dua sahabatnya.

Pasalnya ia juga tidak pernah menyangka akan berpacaran dengan Jasmine sehingga ia memilih untuk diam saja.

Lagipula usia hubungan mereka baru berjalan satu minggu lebih, inginnya nanti saja bercerita jika ada waktu luang.

"Belum ada waktu cerita, lagian kita pada sibuk skripsi". Belanya.

"Baru seminggu gue sama dia, udah ah ayo gue kenalin". Lanjut Wendy berjalan ke arah Jasmine diikuti Yeri.

"Joy sini dulu". Panggil Wendy sebelum ia sampai di tempat Jasmine berada.

"Jasmine, kenalin ini dua sahabat aku. Yang ini Yeri dan ini Joy".

"Halo gue Joy".

"Gue Yeri".

Setelah saling memperkenalkan nama masing-masing Wendy kembali berucap.

"Jadi guys, Jasmine ini cewe gue. Gue baru seminggu lebih sama dia, gak sengaja kenal karna gue sering nongkrong di caffe punya dia". Jelas Wendy sedikit was-was melihat sekeliling takut ada yang mendengar.

"Oooo pacar". Ekspresi wajah Joy bisa di katakan kaget sekaligus heran lalu melirik wajah Wendy.

"Beneran serius gak si ni bocah pacaran lagi?". Tanya Joy yang hanya tertahan dalam benaknya.

~~~~~

Memasuki satu bulan hubungan Wendy dan Jasmine berjalan baik-baik saja. Bahkan keduanya sepakat akan berangkat bersama ke Amerika untuk Wendy melanjutkan S2 nya serta Jasmine yang akan mengakhiri masa cuti kuliahnya.

Joy dan Yeri pun akan bertolak ke negara yang sama namun dengan kampus yang berbeda.

"Semuanya udah siap sayang?". Tanya Jasmine.

"Udah, kamu tenang aja". Jawab Wendy tersenyum.

"Aku seneng deh kita mau ke Amrik bareng". Ucapnya masih dengan senyuman yang sama.

"Oh ya? Kenapa emangnya?". Wendy bertanya sambil duduk tepat di hadapan Jasmine.

"Karna nanti di sana aku gak sendirian, kalo gabut tinggal datengin kamu buat aku ganggu". Jawabnya sambil terkekeh.

"MELLIFLUOUS" [GxG COMPELETED]Όπου ζουν οι ιστορίες. Ανακάλυψε τώρα