Prolog

19.4K 888 18
                                    

Prinsipku soal Percintaan

1. Tidak mau dijodohkan.
Ini adalah hal yang aku harapkan tidak akan pernah terjadi dihidupku. Aku tidak suka perjodohan. Itu kuno menurutku. Aku ingin menikah dengan pria yang mencintai ku dan aku mencintainya. Tanpa unsur paksaan.

2. Tidak boleh jatuh cinta atau menikah dengan pria yang sekantor denganku.
Banyak temanku yang ketawa saat aku mengatakan statement ini. Tapi jujur aku memang tidak mau jatuh cinta dengan pria yang sekantor denganku. Alasannya sederhana. Aku tidak mau resign hanya karena urusan pribadi apalagi tentang cinta. Aku nyaman dengan pekerjaanku saat ini.

3. Menjauhi pria bermantan.
Ini adalah hal yang paling aku hindari. Kalian tau? Diusia ku yang sudah 23 tahun ini. Aku belum pernah PACARAN. Aku hanya ingin menjalin hubungan dengan pria yang nanti nya akan jadi suamiku . Catat itu.
Orang orang seusia ku pasti sudah berkali kali putus nyambung atau bahkan ada yang sudah menikah dan punya anak. Sedangkan aku gebetan aja gak punya . Dan menurut kalian aku mau dengan pria yang punya mantan ? Apalagi mantannya banyak ? Big no! Gila aja, nanti pas aku lagi cinta cinta nya sama dia misalnya eh tiba tiba mantannya datang , terus dia gagal move on lagi. Kan gak lucu. Biarin orang bilang lebay . Tapi berdasarkan novel yang pernah aku baca yaa gitu deh. Si pria gagal move on gara gara ketemu mantan. Ya Allah jauhkanlah hamba dari spesies pria seperti ini. Aamiin.

4. Menikah diusia 25 tahun keatas.
Banyak yang bilang menikah diusia 25 tahun keatas itu ketuaan. Bodo amat aku gak peduli. Menurutku menikah itu tentang komitmen seumur hidup. Semua orang ingin menikah sekali seumur hidup . Untuk itu aku butuh memantapkan diriku. Itulah alasan kenapa aku ingin menikah diusia 25 tahun keatas. Bukan diusia 25 yaaa, Ya kali dua tahun lagi. Gebetan aja gak punya. Haha.

Principle Of Love (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang