💝💝💝

Adzan dzuhur pun berkumandang. Tidak lupa aku dan teman-teman pergi ke mushola untuk melaksanakan ibadah shalat dzuhur berjama'ah.

Setelah selesai shalat, kami kembali ke kelas. 1 jam pelajaran kosong aku kira bakal kosong sampai pulang sekolah tapi ternyata guru akuntansi keuangan masuk kelas.

Guru akuntansi keuangan membahas tugas minggu lalu. Salah satu siswa di tunjuk mengerjakannya di depan untuk soal nomor 6 a. Saat selesai di kerjakan di depan, guru tersebut bertanya kepada kami.

"Bagaimana? Apa sudah benar? "

"Sudah bu",jawab 1 kelas

"Yaa.. Sudah kalo begitu lanjut ke nomor 6b".ujar guru tsb sambil. Menunjuk salah satu siwsa lagi.

Siswa yang di tunjuk pun akhirnya maju untuk mengerjakannya. Setelah selesai, guru tersebut bertanya hal yang sama seperti di awal dan 1 kelas pun menjawab sama seperti di awal tadi.

Saat selesai membahas tugas tersebut, Guru akuntansi keuangan menyuruh kami untuk mengumpulkan buku tugas dan buku catatan.kenapa? Karena akan di cek dan di beri nilai.

Tiba-tiba ada pengumuman yang terdengar dari pengeras suara.

"Assalamualaikum wr.wb,Berhubung besok setiap kelas akan di gunakan untuk ujian praktek kelas 3,harap kelas segera di bersihkan dan bangku harap di rapikan. Bapak atau ibu guru yang mengajar bisa membantu mengarahkannya. Sekian dan terimakasih. Wassalamualaikum wr.wb"

Saat pengumuman itu berakhir. Guru akuntansi keuangan tersebut, langusng memberikan instruksi.

"Segera bukunya di bereskan dan sampah-sampah yang ada di gerobok atau di loker meja segera di buang. Kursi-kursi segera di angkat dan di taruh di atas meja. "

"Iya bu",sebagian anak yang menjawab dan ada juga yang langsung mengambil sapu untuk membersihkan lantai.

Bersih-bersih pun berlangsung kurang lebih 25 menit.

Disisa 10 menit, ada pengumuman yang memberitahukan bahwa :
1.besok jum'at, 17 maret 2017 libur
2.Sabtu, masuk seperti biasa
3.tgl 20-22 maret 2017 belajar dirumah
4.tgl 23-29 masuk pukul 11.30-15.30 WIB
5.selanjutnya masuk seperti biasa
6.tgl 3-6 april Belajar di rumah (Ada UN kelas 3).

Saat pengumuman itu selesai dibacakan oleh ketua kelas, teman-teman langsung mengeluh, langsung memasang muka cemberut dan kesal, aku pun juga begitu. Karena apa? Karena awalnya kami dapat info bakal libur 2 minggu tapi ternyata itu hoax... Dan itu membuat rencana-rencana yang sudah di siapkan saat liburan kandas begitu saja.

Benar-benar membuat aku BAD MOOD. Gagal refresih deh jadinya, gagal libur panjang. Bikin males banget masuk sekolah tengah hari, nanggung banget masuk jam set 12,bakalan kepotong sama shalat dzuhur trus pelajaran bakal dapet berapa jam ?, setelah itu jam 3 bakal kepotong shalat ashar juga.

Bayangkan saja masa sekolah cuma 4 jam (dari 11.30-15.30 WIB), itu aja masih kepotong sama jam shalat dzuhur dan shalat ashar. Emang yaa ini sekolah bener-bener pelit libur. Sekolah lain, mungkin saja di liburkan.. Hufft.. Membuat aku BAD MOOD, aku hempaskan BAD MOOD ku ini ke status BBM "Gagal Refreshing 😒...Gagal Libur Panjang 😣 hastag #pelit "

Bukan cuma aku saja yang BAD MOOD gara-gara pengumuman ini, teman-teman ku sekelas dan semua warga sekolah SMK Negeri Jatim merasakan hal yang sama. Bahkan mereka juga langsung menghempaskan lewat status BBM juga "SMK N jatim pelit libur😡 || Warga SMK N Jatim pun resah karena kandas libur #pelitlibur || Gagal Holiday #pelitlibur",dan masih banyak status lagi, intinya mereka semua mengatakan bahwa SMK N Jatim, PELIT LIBUR.

💝💝💝

Waktu tinggal 2-3 menit untuk bel pulang. Apa kalian tau ada apa di detik-detik terakhir tersebut? Guru akuntansi keuangan membagikan hasil ulangan 2 minggu yang lalu dengan materi persediaan.

Aku sangat penasaran dengan hasil yang aku kerjaan. Didalam hati aku merasa aku akan mendapat nilai yang Bagus. Pasti aku akan mendapatkannya. Kenapa aku sangat yakin dan percaya diri pasti mendapatkan nilai Bagus? Karena saat mengerjakannya aku sangat yakin dengan pekerjaanku.

Nama pun dipanggil satu persatu untuk mengambil hasil ulangan mereka. Ternyata banyak yang mendapatkan nilai yang Bagus bahkan ada yang mendapatkan nilai seratus. Salah satunya adalah nia teman sebangku ku, dia mendapatkan nilai seratus.

"Keren sekali" ucapku kepada nia

"Biasa aja",balas nia

Sekian banyak nama yang telah dipanggil, akhirnya pun aku dipanggil juga. Apa yang terjadi? Apa kalian tau, apa yang aku rasakan saat aku melihat nilai hasil ulanganku? Rasanya seperti aku terbang diangkasa bebas dan tiba-tiba ada petir yang menyambar sehingga aku jatuh tak berdaya. Itulah yang aku rasakan.

Sunggu itu sakit sekali, itu membuat aku benar-benar tambah  BAD MOOD. Aku sangat malu dengan diriku sendiri dan aku juga malu kepada temanku.

Teman-teman mendapatkan nilai 100,96,97,93,86 ,bisa dibilang rata-rata 9 dan 8 sedangkan aku? Apa kalian tau aku mendapatkan nilai berapa? Aku mendapatkan nilai 87 kebalik 😢...Yaa 78 maksud ku.

Aku ingin menagis saat itu juga, hati ini benar-benar tidak bisa menerimanya dengan mendapatkan nilai segitu. Tapi aku masih beruntung tidak remidi karena KKM nya adalah 77.Walaupun begitu perlahan-lahan aku harus bisa ikhlas dengan nilai 78 karena masih diatas KKM, yaa... Walaupun cuma selisih 1.

Tidak peduli deh, apa yang akan di katakan teman-temanku tentang nilai ku ini. Aku sudah berusaha semaksimal mungkin untuk bisa mengerjakannya. Aku tau nilai yang aku dapatkan ini adalah salah ku sendiri. Iyaa salah ku sendiri, karena salah sendiri aku mengerjakannya kurang teliti dan salah aku sendiri aku mengerjakannya terlalu terburu-buru.

Mau tidak mau...Ikhlas tidak ikhlas... Rela tidak rela...nyesel tidak nyesel harus bisa aku terima dengan lapang dada karena Nasi sudah menjadi bubur dan waktu tidak dapat di putar kembali.

💝💝💝

Terimakasih sudah read 👀
Jangan lupa tinggalkan 👣kalian
Dengan klik ⭐dan 💬 kritik &saran
Segera follow yang belum follow aku
Maaf kalo banyak typo ✌
Semoga kalian suka dengan cerita aku 😘
Follow my ig @fitriaja16

Diary Quiet Girl (Gadis Pendiam)Where stories live. Discover now