part 16

1.8K 129 0
                                    

Mereka telah selesai makan kemudian ali segera mengantar prilly untuk pulang, karna waktu juga semakin sore. Jalanan jakarta bila sore hari selalu saja macet, selain padat sore hari biasanya juga jam pulang kantor.

"Mau nyampe jam berapa coba? Kalau macet begini". Ucap prilly kesal.

"Sabar namanya juga jakarta, apalagi sekarang jam pulang kantor". Balas ali.

"Gue nggak ngomong sama lo, jadi mending lo diam aja deh !!"

Ali hanya tertawa kecil melihat gadis di sampingnya protes, kecantikannya pun tak akan berubah malahan prilly semakin terlihat menggemaskan.

Adzan magrib telah berkumandang, ali pun memberhentikan mobilnya di sebuah pom bensin. Ia hendak sholat terlebih dulu.

"Mau ngapain?"Tanya prilly binggung.

"Udah magrib, aku mau sholat dulu". Ucap ali.

"Bisakan sholatnya nanti aja, gue tuh pengen cepat cepat sampai rumah. Mending sholatnya nanti aja di rumah gue !!"Ujar prilly sebelum ali turun dari mobilnya.

"Maaf prill, sholat adalah kewajiban. Belum tentu kita sampai rumah kamu tepat waktu, jadi nggak ada salahnya kalau aku magrib dulu. Karna waktu magrib hanya sebentar aja". Jelas ali.

"Terserah lo deh !"

"Kamu nggak sholat ?" Tanya ali.

"Nanti aja di rumah, kalau lo mau sholat cepetan. Gue nggak mau nunggin lama disini !!"

Ali pun keluar dari mobilnya, ia kembali mengelus dadanya. Ia harus menambah extra kesabarannya untuk prilly, ia percaya cepat atau lambat prilly akan kembali.

"Ya allah engkaulah maha memberi semuanya, berilah hamba jalan terbaik. Semoga langkah yg hamba ambil adalah jalan menuju surga mu, bantu hamba untuk membimbing gadis itu. Tumbuhkan rasa cinta dan kasih sayang di antara kami". Ucap ali memanjatkan doanya.

Usai sholat ia segera berlari menuju mobil, dan saat memasuki mobil ia melihat gadis yg annoying itu tertidur. Mungkin kelelahan karna menunggunya, ali pun segera melajukan mobilnya untuk segera mengantarnya prilly pulang.

Setibanya di rumah prilly, ali melihat ke arah gadis itu yg masih terlelap dengan nyaman. Tidak tega untuk membangunkannya ali pun langsung keluar dari mobilnya lalu beralih untuk mengendong prilly.

"Loh mas, neng prilly kenapa?" Tanya mang tatang yg melihat ali menggendong prilly.

"Prilly gpp, mang.  Cuma tertidur aja, saya nggak tega kalau bangunin dia". Jelas ali.

"Oh saya pikir neng prilly pingsan".

"Tidak mang, oh iya mang boleh minta tolong bukain pintunya". Ucap ali seraya meminta tolong.

Mang tatang pun langsung membukakan pintunya, dan di dalam sudah ada tante uly dan juga om rizal.

"Langsung bawa aja ke kamarnya,li". Ucap tante uly.

Ali langsung berjalan menuju kamar prilly, saat memasuki kamar gadis annoying itu ali begitu takjub. Dengan warna cat ungu bercampur pink, serta pernak pernik doraemon. Sepertinya gadis itu sangat menyukai kedua warna tersebut dan juga kartun kucing dari jepang.

Setelah membaringkan prilly di tempat tidurnya, ali segera keluar. Ia tidak mau terlalu lama berada di kamar gadis yg belum muhrimnya, meninggalkan secara perlahan di lihatnya gadis itu sangat nyaman dan terlihat teduh saat tertidur.

"Mah, pah, ali pulang dulu yah". Pamit ali pada kedua orang tua prilly.

"Yaudah hati hati, salam untuk ummi yah,li". Ujar tante uly

Tanya Hatiजहाँ कहानियाँ रहती हैं। अभी खोजें