Persiapan Rapat: 2 weeks to go!

341 38 2
                                    

Studio Editing Perusahaan X - 15.30 

"Gue cut bagian yang di toko beberapa, Gi

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

"Gue cut bagian yang di toko beberapa, Gi. Nggak banyak sih, gue ngikut dari skrip lo aja. Bumper in udah gue tambahin juga. Wording gue bikin di bawah ala subtitle, gimana?" Kamil menjabarkan hasil editingnya kepada Gianno. 

Hari ini, Gianno dan Kamil menghabiskan waktu di studio editing. Keduanya berkolaborasi demi hasil yang maksimal. Gianno dan Kamil tidak ingin Pak Joe kecewa dengan tim kreatif. 

"Aman sih. Gue saranin untuk wording lo buat blur aja biar stay, ada jeda buat mata orang baca dulu," Gianno menatap layar sambil menimang-nimang apa yang harus ia tambahkan pada video tersebut.

Kamil manggut-manggut mengerti saran dari bosnya, "Oke, gue coba dulu ya. Takes time sih cuma gue usahain malem ini kelar. Masih ada dua minggu lagi kan sebelum hari H?"

Gianno mengecek kalender yang berada di dinding studio, matanya memicing menghitung berapa lama lagi sebelum rapat nasional dimulai. 

"Iya, tapi deadline pengerjaan nggak semolor itu ya, Mild! Malem ini juga harus selesai.." Gianno dengan mode galaknya.

"Hahahaha iya Gianno gantengkuuuu. Muka lo bisa berubah-ubah ya, Gi. Pantes Pak Merwyn demen," Kamil kembali fokus pada layar PCnya. 

"Apaan lo bilang?" dengan keras tanpa peri ke-Kamil-an, Gianno menepuk punggung Kamil.

"Jadi gebetan Bapak Ganteng lantai XX cieee," tanpa takut, Kamil malah meledek Gianno lebih lagi.

Jangan-jangan si Pak Merwyn cerita nih ke orang-orang soal gue anterin ke mall?! 

"Lanjutin videonya, gue tunggu jam empat udah harus kelar!" Gianno bangkit dari kursi studio lalu meninggalkan Kamil yang masih protes karena deadlinenya dimajukan.


Lantai XX: Divisi Sales Marketing - 15.50

Lantai XX menjadi lantai keramat bagi perusahaan X

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Lantai XX menjadi lantai keramat bagi perusahaan X. Di lantai XX ini berisikan orang-orang yang mahir dalam berjualan. Suasananya sepi, serius, mencekam dan jangan pernah bercanda di lantai XX. 

Rapat di Bulan NovemberWhere stories live. Discover now