Pertemanan

141 29 1
                                    

بِسْــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــــمِ

•┈┈•••○○❁❁❁○○•••┈┈•

🧕🏻 : Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, kalian tau pertemanan yang sesungguhnya?

🗣️ : Wa'alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh, ha pertemanan sesungguhnya maksudnya gimana kak?

🧕🏻 : Jadi gini, pertemanan yang sesungguhnya adalah teman yang selalu mengingatkanmu dan mengajakmu menjadi orang takwa dan dekat dengan Allah Ta'ala.

Allah berfirman :

"Teman-teman karib pada hari itu (kiamat) nanti saling bermusuhan satu sama lain, kecuali mereka yg bertakwa."
(QS. Az-Zukhruf 67)

Ibnu Katsir rahimahullah berkata :

"Bahwa setiap persahabatan yg dilandasi cinta karena selain Allah, maka pada hari kiamat nanti akan kembali dalam keadaan saling bermusuhan. Kecuali persahabatannya dilandasi cinta karena Allah, inilah yang kekal selamanya."
(Tafsir Ibnu Katsir).

Persahabatan yang akan kekal sampai hari kiamat adalah persahabatan yang dimana didalamnya ada saling menasehati, saling mengingatkan dalam ketakwaan dan saling mengajak kembali ke jalan Allah.

Dan itulah persahabatan yang tidak pernah akan ada kerugian didalamnya.

Allah berfirman :

"(1) Demi masa.
(2) Sungguh, manusia berada dalam kerugian,
(3) KECUALI orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran."
(QS. Al-'Asr 1-3).

Berkata Al-Imam Assyafi'i Rahimahullah :

"Apabila kalian memiliki teman yang membantumu dalam ketaatan maka genggam erat tangannya, karena mendapatkan seorang sahabat itu sulit sedangkan berpisah darinya itu mudah".

Persahabatan yang sedikit tetapi peduli akan akhiratmu itu amat jauh lebih baik dibandingkan persahabatan yang banyak jumlahnya tetapi tidak ada yang mempedulikan akhiratmu.

Semoga kita menjadi sahabat dunia akhirat dengan saling mengisi ilmu keimanan kita.

Cara memilih teman yang baik :

Apakah kita harus memilih teman dalam suatu pertemanan? Jawaban nya adalah iya, karena teman yang dimiliki akan sangat mempengaruhi akhlak dan perkembangan diri kamu.

Seperti sabda Rasulullah:

“Permisalan teman yang baik dan teman buruk ibarat seorang penjual minyak wangi dan seorang pandai besi. Penjual minyak wangi mungkin akan memberimu minyak wangi atau engkau bisa membeli minyak wangi darinya. Kalaupun tidak, engkau tetap mendapatkan bau harum darinya. Sedangkan pandai besi, bisa jadi (percikan apinya) mengenai pakaianmu. Kalaupun tidak engkau tetap mendapatkan bau asapnya yang tak sedap.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Berikut 5 cara memilih teman dalam islam :

1. Memilih teman yang taat beribadah

Seorang teman yang selalu melakukan ibadah dengan baik dan benar, ini akan memiliki pengaruh pada diri kamu. Faktor utama ini wajib kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan.

Jika seseorang selalu menjaga ibadahnya dengan baik, tentunya sudah tidak diragukan lagi dan sangat tepat dijadikan sebagai teman di dalam keseharian kamu.

Perilakunya yang selalu taat beribadah, maka bisa membawa kamu menjadi pribadi yang taat. Terutama dalam menjaga kualitas ibadah.

2. Memilih teman yang mengedepankan kejujuran

Berkata jujur memang jadi sesuatu yang penting dalam hubungan apa pun. Ini termasuk juga di dalam pertemanan.

Sebagai pondasi awal, kamu pun perlu memilih teman yang selalu berkata jujur.

3. Memilih teman yang bisa menjaga amanah dengan baik

Menurut Islam, dalam memilih teman sebaiknya yang mempunyai sifat amanah.

Apabila ia selalu menjaga amanah dengan bijak, pasti ia akan memperhatikan dengan baik apa yang dititipkan atau pun dipercayakan kepadanya.

Secara singkat, kamu pun merasa aman dan nyaman saat memberikan kepercayaan terhadap amanah yang dititipkan kepadanya.

4. Memilih teman yang bisa mengajak pada kegiatan positif

Faktanya, teman dapat menjadikan alasan kamu untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Pilihlah teman yang selalu mengajak kamu pada kegiatan atau aktivitas positif. Kegiatan tersebut misalnya seperti berorganisasi, kegiatan sosial, sharing ilmu maupun mengembangkan bakat.

Sebab sudah selayaknya keseharian kamu diisi dengan kegiatan yang positif, halal, berpahala dan bermanfaat untuk orang lain.

5. Memilih teman yang senantiasa menjaga silaturahim

Jika membahas aspek pertemanan, maka kamu perlu memilih teman yang punya banyak faedah secara sosial yang rutin menjalankan silaturahmi.

Di mana manfaat silaturahmi yakni dapat memperpanjang umur dan melapangkan rezeki.

Jadi, milikilah teman yang selalu menciptakan kerukunan dan keharmonisan dengan senantiasa menyambung tali silaturahmi dengan siapa saja.

•┈┈•••○○❁❁❁○○•••┈┈•

Share Motivasi Hijrah by MisteriusL yuk ke teman, keluarga, atau saudara
Semoga bermanfaat

Maaf ya baru up lagi🙏🏻 bingung mau up tentang apa

Ada yang ingin request tentang apa?

Motivasi Hijrah - SELESAIWhere stories live. Discover now