Judged

11 2 0
                                    

[Cerita ini mengandung banyak kata-kata kasar, harap pembaca bijak dalam memilih bacaan, dan mengambil sisi positifnya saja]

Hallo reader!

Sebelum baca tekan tombol vote terlebih dahulu dan tinggalkan krisan di kolom komentar setelahnya.

Happy reading!✨

Keza(Alvin)Kamu jangan males-malesan, ya, HanJangan keseringan makan es krim nanti sakit gigi!Jangan hujan-hujananJangan lupain aku juga'(

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Keza(Alvin)
Kamu jangan males-malesan, ya, Han
Jangan keseringan makan es krim nanti sakit gigi!
Jangan hujan-hujanan
Jangan lupain aku juga'(

Membaca sederet pesan tersebut rasanya aneh. Tidak biasanya Alvin terlihat begitu melow, ada apa? Hana bertanya-tanya. Pesannya, kok, kayak salam perpisahan, batin Hana.

Hana
Keza, kok, ngomong gitu
Kayak mau pisah jauh aja
Kenapa?
Hana, ada salah, ya? Bilang

Pesannya langsung berubah biru. Harap-harap cemas Hana menunggu balasan dari Alvin. Tanda 'mengetik' itu terasa begitu lama.

Keza(Alvin)
Aku cuman titip pesan doang Hana, Sayang
Jangan lupa belajar, rajin-rajin

Meski belum tenang dengan perubahan sikap Alvin yang tiba-tiba, akhirnya Hana hanya bisa mengiyakan. Semoga semua baik-baik saja.

Hana
Okey, siap King!🤴

Di ujung sana, Alvin terkekeh geli saat Hana memanggilnya dengan sebutan King. Dia memang raja, rajanya di hati gadis itu pastinya. Memikirkan itu senyum Alvin semakin tertarik ke atas.

Keza(Alvin)
Bagus, Queen👸

Lagi-lagi dia tersenyum, mematikan ponselnya. Hana, gadis yang senyumnya membuat Alvin tersihir, hanya karena sebuah es krim. Dia rela memborong semua es krim yang ada di supermarket sekalipun demi terus bisa melihat gadisnya tersenyum bahagia, karena kebahagian Alvin juga berarti senyuman Hana.

Sesaat kemudian dia melajukan mobil yang tadi sengaja lelaki itu sisikan, untuk sekadar berbalas pesan dengan gadisnya. Tangannya menyentuh radio di dash mobil, memutar alunan musik yang menggambarkan suasana hati berbunga-bunga. Ikut bersenandung ria

💚💚💚

Eza
Han, Alvin masuk rumah sakit

Satu pesan itu mampu membuat jantung Hana seolah berhenti berdetak. Dia sudah membaca pesan itu untuk kesekian puluh kalinya, tidak percaya. Tubuhnya langsung lemas, jatuh terduduk di koridor sekolah yang lenggang saat istirahat pertama.

Tubuh Hana ada di sana, tetapi jiwa gadis itu entah ke mana. Bahkan untuk berdiri pun rasanya Hana tidak kuat, terlalu berat. Alvin ... Alvin, baru kemarin mereka berbalas pesan. Namun, sekarang lelaki itu tengah terkapar di ranjang rumah sakit. Hati Hana menjerit, terluka, sakit sekali mengetahui kabar tersebut.

GAGAL ROMANTIS [TAMAT]Where stories live. Discover now