9 - KEHIDUPAN YANG SELALU DIKEKANG

85 10 2
                                    

"Karena pada akhirnya, hanya dirimu sendri yang bisa menjadi penopang saat kamu mulai kehilangan harapan untuk bertahan."

-Moch Abdul Aziz-

•••

Pasti rasanya benar-benar bingung,
Saat tidak lagi ada seorang pun yang bisa dipercaya. Bahkan, orang terdekat sekalipun yang punya hubungan darah, tidak ada yang searah. Mereka selalu menuntut kamu untuk sempurna, tanpa memberi tahu bagaimana caranya.

Gapapa kok untuk bersikap egois sejenak, karena tidak ada salahnya untuk berusaha ingin dimengerti. Karena terkadang, bagaimanapun kamu berjuang, tetap saja sesekali juga membutuhkan dukungan.
Meski pada akhirnya, kamu tetap dipaksa berjalan di atas lintasan pilihanmu sendiri.

Semua orang selayaknya memang tak suka dikekang, dan kamu juga pasti demikian!
Kamu yang seolah selalu salah di hadapan mereka. Padahal, kamu telah berusaha sebaik mungkin agar tidak membuat orang lain kecewa.
Hingga akhirnya, kamu kamu mulai merasa tak lagi berharga.

Kamu mulai berpikir, sampai kapan drama ini berakhir? Kamu yang ingin bangkit dan melepas segala rasa kekang. Karena kamu, tidak bisa menjadi penonton sekaligus pemain dalam suatu naskah cerita.

Kamu punya urusan tersendiri dan impian yang tak semua harus diceritakan ke orang lain. Bahkan orang-orang terdekat sekalipun yang terus menuntut kesempurnaan tanpa mau memberikan sedikit kebahagiaan.

Teruslah berjuang dengan penuh keyakinan. Meski keadaan sekitar tak kunjung memberikan dukungan dan hanya bisa terus mengekang.

•••

Kamu pernah merasa dikekang, nggak?

Kalau kamu diberikan satu kebebasan, apa yang ingin kamu lakukan?

SEANDAINYA SEMUA ORANG PERGI MENINGGALKANMU [LENGKAP] ✔Where stories live. Discover now