LIMA BELAS

1.7K 144 1
                                    

Hari pengumuman hukuman Pangeran dan Perdana Mentri tiba. Semua anggota kerajaan berkumpul di balai istana

Aku tidak tega melihat Pangeran yang sangat lesu dan tidak berdaya, disamping itu Perdana Mentri terlihat memendam rasa kesalnya

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Aku tidak tega melihat Pangeran yang sangat lesu dan tidak berdaya, disamping itu Perdana Mentri terlihat memendam rasa kesalnya

"Karena kalian telah melakukan kejahatan yang cukup berat, yaitu memfitnah Putra Mahkota dan Permaisuri maka hukuman yang kalian dapatkan yaitu jabatan kalian akan dicopot. Dan kalian akan diasingkan, Pangeran akan di asingkan ke desa terpencil di sebelah barat, sedangkan Perdana Mentri akan diasingkan ke desa terpencil di sebelah timur. Kalian akan berangkat sekarang juga" Perintah Raja

Aku merasa sangat sedih ketika melihat Pangeran yang sama sekali tidak bersalah dihukum seperti ini. Setelah pembicaraan kami kemarin, aku memutuskan untuk diam seakan tidak tau apa apa. Aku melakukan ini demi keselamatanku, dan aku percaya Pangeran akan mengungkapkan kebenarannya suatu saat nanti

-----DI KEDIAMAN PERMAISURI-----

"Ibu...bagaimana ini??? Mereka hanya diasingkan? Bagaimana...bagaimana jika suatu saat mereka kembali???" Tanya Putra Mahkota

"Tenang saja...jika Raja tidak membuat mereka mati, maka kita sendiri yang akan membunuh Pangeran"

"Apa maksud ibu?"

"Pangeran bisa saja suatu saat datang kesini mengungkapkan semuanya dan mengincar tahta. Karena itu kita harus membunuhnya. Lain halnya dengan Perdana Mentri, dia sudah tidak punya kekuatan untuk kembali ke istana" Jelas Permaisuri dengan yakin

---DI KEDIAMAN PUTRI MAHKOTA---

Aku berdiam diri di kediamanku. Sampai sekarang akubmasih merasa ini tidak adil, namun karena keadaannya aku sama sekali tidak bisa melakukan apa apa. Putra Mahkota datang mengunjungiku saat aku sedang merenung

"Maaf...sudah lama kita tidak berjumpa...banyak yang harus aku lakukan akhir akhir ini" Kata Putra Mahkota seperti biasa dengan senyuman di wajahnya

Kenapa dia berpura pura baik seperti ini?

"Eh...iya tidak apa apa" Jawabku sambil tersenyum seakan tidak tau apa yang sebenarnya terjadi

"Apa kau bosan? Bagaimana kalau kita jalan jalan?"

"Eh...baiklah..."

Ini yang terbaik...tetap diam itu yang terbaik...bagaimanapun jika aku mengusiknya maka aku akan kena masalah. Dan sebaliknya, jika aku tetap diam seolah olah ada dipihaknya maka semuanya akan baik baik saja

Kami berjalan jalan ke desa dan mengganti pakaian kami. Orang orang desa tidak mengenal kami sama sekali

Ketika sedang berjalan jalan, kami melihat pengemis yang meminta makanan karena ia kelaparan

"Ayo kita beli beras dan beberapa bahan makanan" Kata Putra Mahkota

"Eh...untuk apa?" Tanyaku

"Untuk mereka...aku ini Putra Mahkota yang bisa dibilang memiliki segalanya. Tapi aku selalu sedih ketika melihat orang yang sama sekali tidak memiliki apa apa. Karena itu, aku selalu membantu orang orang seperti mereka"

Kami membeli cukup banyak beras dan makanan kemudian membagikannya kepada orang orang di desa.

Melihatnya berbuat seperti ini jadi mengingatkanku dikehidupanku yang asli. Aku memiliki segalanya, namun aku sama sekali belum pernah berbagi kepada orang lain. Yang kulakukan hanyalah menghambur hamburkan uang dan harta milik ayahku

Ada apa dengannya? Kenapa dia membuatku bingung? Sebenarnya dia ini orang yang jahat? Atau orang yang baik?

Setelah selesai membagikan beras dan bahan makanan, kami mengobrol sambil berjalan jalan

"Apa kau...benar benar mencintaiku?" Tanyaku

"Kenapa kau terus menanyakan itu? Apa kau meragukanku?"

"Eh...ti...tidak...aku hanya..."

"Aku sangat mencintaimu, namun aku selalu takut...aku takut tidak bisa melindungimu"

Kenapa ini??? Kenapa dia malah membuatku bingung???

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Kenapa ini??? Kenapa dia malah membuatku bingung???

"Kau tau apa yang selalu aku impikan sejak aku kecil?"

"Apa?"

"Menjadi Raja...aku ingin menjadi Raja yang bijaksana dan membuat seluruh rakyat bahagia"

Aku menjadi semakin bingung dengan tingkahnya

LOVE:TIME TRAVEL(Tamat)Where stories live. Discover now