[SKRIPSQUAD] BAB 1 - Latar Belakang

47 5 8
                                    

"Shan."

Tidak ada respon.

"Shan!"

Shania kaget ketika Dion menepuk bahunya pelan. Kertas yang ia pangku berserakan di lantai ruang tunggu yang licin. Shania lalu memungut kertas-kertasnya dengan cepat. Dion yang merasa bersalah langsung meminta maaf, membungkuk ikut merapikan kertas-kertas yang berserakan.

"Makanya jangan melamun," gurau Dion. Shania terkekeh saja.

Tadi, Bu Tati, petugas kebersihan dekanat, sudah mengepel lantai tersebut saat Shania baru duduk. Sekarang Bu Tati sudah selesai mengepel semua ruangan, bahkan sudah istirahat, sementara Shania masih menunggui Pak Djafar, dekan Fakultas Ilmu Komunikasi yang sekaligus dosen pembimbing skripsinya.


Ini kali ketiganya Shania mengajukan bimbingan, setelah beberapa kali dibatalkan karena kesibukan beliau.

Sekarang pun, Shania menunggu, tetapi beliau tidak kunjung menampakkan diri. Padahal sudah dari jam delapan pagi Shania menanti, dan sekarang jam dinding di sudut ruangan sudah berdentang sebelas kali.

"Nggak melamun, kok..."

Dion tersenyum menatapnya. Tangannya ingin meraih kertas terakhir saat Shania sudah menyentuh kertas tersebut.

"Jangan modus!"


Jangan modus... Nanti aku baper, Kak...

Dion tertawa, cukup keras hingga resepsionis di dekat pintu mendiamkannya dengan "Sstttt!" dan wajah marah.

Beberapa saat kemudian, Bu Ismi, dosen pembimbing Dion keluar dari ruang Wakil Dekan I.

"Nggak modus, dek Shania,"ujar Dion seraya mengelus puncak kepala Shania. Shania menunduk, menyembunyikan wajahnya yang memerah.

"Oh iya, Bu Ismi udah keluar! Aku mau minta tandatangannya untuk sidang hari Kamis nanti. Doakan lulus, ya!"Dion lalu pergi, mengejar Bu Ismi yang sedang mengobrol dengan tamunya di depan pintu ruang Wadek I.

Good luck, Kak...


"Pak Djafar mana ya... Lama banget."

Shania memperhatikan Dion yang melangkah menjauhinya.

Ah,... Nungguin kak Dion peka, sama aja kayak menanti Pak Djafar mau membimbing skripsi...

Lama.



Atau... apa aku yang harus samperin duluan?

Is that okay?

SKRIPSQUAD [SQUAD SEMESTER AKHIR]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang