hello 27-!

4.3K 543 23
                                    

Taeyong dan Haechan sekarang berada di ruang inap Jaehyun. Semalam setelah ambulans datang, petugas medis langsung membawa Jaehyun dan penculik itu kerumah sakit untuk segera ditangani.

"paman sakit gara-gara echan yah?" tanya Haechan tiba-tiba menatap Taeyong.

"hus kamu bicara apa? Tidak itu bukan salahmu, itu hanya kecelakaan saja sayang" ucap Taeyong sembari mengelus pipi Haechan yang berada di pangkuannya.

Tiba-tiba jari telunjuk Jaehyun bergerak, matanya perlahan terbuka memandangi langit-langit rumah sakit.

"bibi! Paman sudah bangun!" seru Haechan.

"d-dimana ini?" tanya Jaehyun.

"ini dirumah sakit, kemarin saat kamu ingin menyelamatkan Haechan, penculik itu menusuk perutmu" cerita Taeyong.

"Haechan baik-baik aja kan?" tanya Jaehgun lagi.

"echan disinii! Makasih ya paman udah mau selamatin echan!" seru Haechan sembari menaiki bangsal Jaehyun dan memeluk tubuh besar pamannya itu.

Jaehyun terkekeh kecil sembari mengelus rambut tebal Haechan.

Kreeek...

Pintu ruang inap terbuka, seseorang berbadan besar masuk menghampiri keluarga kecil yang bahagia itu.

Haechan tau siapa orang itu, dengan cepat dirinya bersembunyi didalam selimut.

"maaf, siapa ya?" tanya Taeyong.

Pria itu tiba-tiba membungkuk dalam sekali, "maaf karena sudah menyekap anak kalian dan membawanya ke Chicago, saya benar-benar minta maaf" ucapnya.

"oh jadi kau yang berani-beraninya menculik anakku?" tanya Taeyong sembari memukul kepala pria tersebut.

"Taeyong, hey udah, lagi pula dia sudah minta maaf" ucap Jaehyun.

"tapi saya berbuat dosa seperti ini atas suruhan" ucap orang itu.

"siapa orang yang menuruhmu?" tanya Taeyong galak.

Kreek..

"maaf tapi waktumu sudah habis, pergilah ke kantor polisi bersama dua polisi di luar" suruh seorang pria sembari menyuruh pria itu keluar.

Pria berbadan itu pun akhirnya keluar dan dibawa polisi.

"saya dektektif Kim Doyoung, atas pengakuan dari sang pelaku utama, dirinya mengaku telah melakukan kekerasan, dan menelantarkan anak kalian dijalanan, serta berani menyuruh orang untuk membuang anak kalian ke luar negri" jelas dekektif Kim.

"kalau boleh tau, siapa pelakunya?" tanya Taeyong.

Dektektif Kim tersenyum, "kalian boleh menemuinya setelah ini, sekarang dirinya sedang berada diruang inap sebelah" jelasnya.

Taeyong pun akhirnya pergi kamar inap sebelah bersama Jaehyun yang dikursi roda dan Haechan yang berada di gandengannya.

Dekektif Kim serta polisi lainnya mengawal Jaeyong dan Haechan ke kamar inap tersebut.

Kreek..

Pintu terbuka, mereka bertiga menghampiri seseorang yang sedang menatapi indahnya diluar sana lewat jendela.

"Jung Jefrry, keluargamu ingin menemuimu" ucap dekektif Kim.

Jeffry menoleh, dan kalian bisa tebak betapa terkejutnya Jaehyun dan Taeyong. Taeyong yang paling terkejut, sangat terkejut, mereka tidak bisa mengira sang anak kandunglah yang berbuat hal keji seperti ini.

"ayah, ibu" panggil Jeffry.

PLAK!

"KENAPA KAMU BERBUAT HAL ITU? APA MASALAHNYA?!" teriak Taeyong.

PLAK!

"Taeyong, sudah" ucap Jaehyun sembari menahan sang istri supaya tidak menampar putranya lagi.

Jeffry tersenyum masam, "tidak apa ayah, memang aku pantas di tampar karena perbuatanku yang selama ini sudah keteraluan karena alasan 'iri' " ucapnya kepada Jaehyun.

"jadi kamu melakukan itu karena iri?" tanya Jaehyun yang diangguki Jeffry.

"anak nakal" sahut Taeyong yang siap untuk menarik telinga putra kesayangannya tetapi ditahan oleh sang suami.

Jeffry terkekeh, "ibu boleh menjewerku ketika aku sembuh" ucapnya.

"masih berani menawar kamu ya?" omel Taeyong.

Pandangan Jeffry langsung tertuju pada Haechan yang sedang ketakutan dan bersembunyi dibalik kursi roda Jaehyun.

"Haechan" panggil Jeffry.

Haechan terkejut dan ketakutan bukan main, dirinya masih trauma dengan sikap kakaknya dulu.

"Haechan tidak apa-apa, sini" panggil Jeffry lagi.

Haechan perlahan berjalan mendekati bangsal Jeffry.

"naik sini" ucap Jeffry sembari menepuk sopt kosong disebelahnya.

Haechan menatap kearah sang paman dengan mata yang seperti meminta tolong.

"tidak apa-apa Haechan, lagi pula kalau aku berulah lagi, mungkin kepalaku akan hilang karena dipenggal ibu" sahut Jeffry sembari terkekeh kecil.

Haechan pun akhirnya memberanikan diri dan duduk disebelah Jeffry.

"maafin kakak ya karena sudah bersikap kasar, semoga kamu mau memaafkan kakak" ucap Jeffry.

Haechan mengangguk kecil, "iya echan maafin kakak" ucapnya sembari memeluk Jeffry.

Jeffry tersenyum, tangannya bergerak mengelus rambut tebal Haechan.

Taeyong dan Jaehyun tersenyum, inilah suasana yang diinginkan Haechan selama ini. Dirinya ingin disayangi oleh sang kakak.

• playground •

Beberapa bulan kemudian, Jeffry di jatuhi hukuman penjara seumur hidup karena telah melakukan kekerasan pada anak dibawah umur, menelentarkan anak dibawah umur, dan menyuruh orang untuk membuang anak dibawah umur ke luar negri.

Jaehyun dan Taeyong sedih melihat sang putra kebanggaannya masuk penjara dengan waktu seumur hidup, mereka berusaha mengiklaskan itu karena memang itu hukuman setimpal untuk menebus semua perilaku kejinya.

Setelah selesai persidangan, Jaehyun, Taeyong dan Haechan sedang berada dimobil perjalanan pulang.

Haechan sebenarnya sedih melihat sang kakak yang dipenjara seumur hidup, tapi mau bagaimana lagi? Itu sudah sesuai hukum dan tidak bisa diganggu gugat.

Meskipun Jeffry sering menyakiti Haechan, tetapi Haechan sayang pada kakaknya itu, walaupun nyalinya menciut setelah bertemu dengan kakaknya. Tetapi dilubuk hati yang terdalamnya Haechan sangat senang, karena kakaknya datang mengunjunginya.

"Haechan kenapa melamun hm?" tanya Taeyong.

Haechan menggeleng, "ga apa-apa bibi" ucapnya sembari tersenyum.

"Haechan mau pergi kemana dulu sebelum kita pulang?" tanya Jaehyun.

Haechan tersenyum, "ada satu tempat yang echan mau datangi paman!" ucapnya dengan semangat.










































































































Tbc.

Halo semuaa aku update lagi hehehe..

3 chapter lagi menuju ending nih, udah bisa ketebak belum bakal gimana endingnya?

Coba kalian tebak, Haechan kira-kira mau pergi kemana hayo? Aowkaokw

Next? Vote + comment

Luv u<33

Playground | Markhyuck✔Where stories live. Discover now