10. London & Lombok 2

Start from the beginning
                                    

"Kami pamit ya, ma. Assalammualaikum" pamit Maura lalu menyalami Laura, setelah itu Adara.

"Walaikumsalam"

Laura menahan lengan Adara saat gadis itu hendak berbalik. Laura menatap Maura yang sudah pergi lebih dulu ke mobil.

"Jangan biarin Maura sedih lagi ya, Dar. Mama gak tega liat dia sedih terus. Mama gak mau Maura kenapa-napa"

Adara tersenyum sembari mengelus lengan Laura. "Mama tenang aja, Dara janji Dara bakal jagain Maura"

Laura menghela napasnya lalu tersenyum "Makasih ya, nak"

Adara pun mengangguk. "Dara pamit ya, Assalammualaikum"

"Walaikumsalam"

☃☃☃

Setelah menempuh waktu lama perjalanan, akhirnya mereka tiba di Bandara London Heathrow. Alvarel menurunkan koper milik Maura dan Adara ke troli barang. Sedangkan Maura.

"Belva, Joe sama Ben mana?" tanya Maura.

"Nggak tau, katanya sih udah nyampe"

"Kita cari mereka aja gimana?" usul Maura.

"Boleh. Al, kita pergi cari Belva, Ben sama Joe dulu ya" izin Adara pada Alvarel.

"Hati-hati. Jaga Maura" kata Alvarel tanpa menatap Adara. Pria itu hanya menatap Maura seolah-olah dia hanya berbicara pada adiknya saja.

"Ck, iya!" Balas Adara ketus. Merasa sebal dengan Alvarel tak menganggap keberadaannya. Adara bahkan sama sekali tidak pernah mendapatkan perhatian dari Alvarel.

Maura sangat beruntung.

Maura dan Adara pun pergi menelusuri Bandara, mencari teman-temannya sampai sosok mereka sudah tak terlihat lagi oleh Alvarel yang memperhatikan mereka dari tempatnya.

Karena Maura terlalu fokus mencari keberadaan teman-temannya. Maura terpisah dari Adara. Gadis itu juga tak memperhatikan jalannya hingga akhirnya Maura menabrak seseorang.

"Oh, i'm so sorry" ujar Maura seraya menundukkan kepalanya. Dan ketika Maura mengangkat kepalanya, gadis itu pun terkejut.

☃☃☃

BERSAMBUNG

.
.
.


































Cie masih di scroll🤣
udah abis woi ngapain di scroll wkwk🤣🤣🤣



























































Tapi BOONG !!!
awokawok🤣🤣🤣
SELAMAT TAHUN BARU 2020
💖💖💖💖💖💖💖💖💖

☃☃☃

"Kak Reyhan"

Merasa di panggil, orang itu pun menoleh dan menatap Maura tak suka.

Maura tersenyum senang. Jujur saja ia juga sangat merindukan sosok kakak Arkan. Apalagi dengan sikap bar-barnya yang nyaris sama dengan Calista. Omong-omong Calista, Maura tidak melihat keberadaan gadis itu di sini.

"Kak Rey apa kabar? Lo kok di sini? Liburan sama Tata ya? Tatanya mana kak?" tanya Maura sembari celingak-celinguk mencari keberadaan sahabatnya itu.

"Lo ngapain di sini?" tanya Reyhan dengan nada dinginnya.

My Cold Prince 2 || (T A M A T)Where stories live. Discover now