Prolog

9.8K 333 4
                                    

"Lo yakin?" tanya gadis gemuk di seberang sana.

Gadis bermata bulat itu mengangguk. "Ya, aku sakit jika harus berada di sini."

"Apa lo enggak memikirkan persahabatan kita? lo enggak sayang sama kita?"

"Maaf, tapi ini sudah menjadi keputusanku. Kita masih bisa bersahabat, jarak bukan masalah, Re."

Pagi itu, dia memutuskan menjauh, memilih pergi daripada harus menelan rasa sakit yang tak berujung karena lelaki itu.

"Ayo, Dek." Sang kakak merangkul dan membawanya menuju pesawat. Dia bergeming saat hendak memasuki pesawat. Menoleh ke belakang, mengamati bayang-bayang langkahnya yang sudah menghilang, seperti itu pula cintanya. Yang akan menghilang seiringnya melangkah.

Seorang lelaki berlarian dari parkiran, memasuki Bandara, matanya mengamati satu per satu orang yang berlalu lalang di sana. Dia memutar badannya ke kanan lalu ke kiri kemudian ke belakang namun seorang yang dia cari tak tampak di sana. Kembali dia berlari ke sisi kanan.

"Jangan pergi, jangan pergi," lirihnya lebih ke diri sendiri.

"Beri aku kesempatan untuk menjelaskan, Ya Allah."

Namun percuma, seorang yang dia cari sudah meninggalkan Kota ini bersama kenangan luka yang dia torehkan akibat prasangka bodohnya.

***

"Kembali, Di. Aku mohon kembali," isaknya dalam keheningan malam. Sendiri tanpa ada yang menenangi dirinya. Ia terpuruk dalam sunyinya malam, hanya suara-suara hewan malam yang menemani isakan tangisnya.

"Aku menyesal, aku mohon kembali lah."

Penyesalan memang selalu datang diakhir, bukan? andai dulu ia tak berprasangka pada gadisnya, pasti tidak akan terucap janji sialan itu.


***

Bissmillah cerita ketigaa...
Cerita ini mengisahkan seorang gadis bernama Radinka yang terlibat friendzone sama sahabatnya.


Okeeee, semoga ada yang sukak yaa sama Radinka

Ini kisah Friendzone sama kayak umumnya dia mencintai sahabatnya. Namun jalan ceritanya InsyaAllah berbeda yaa, hasil ide sendiri kalopun ada kesamaan, namanya cerita sejuta umat;))

Anjeni Meis
11 Oktober 2018

Luka dalam Prasangka ✔Where stories live. Discover now