CHAPTER 19 - I'm Yours

1.7K 170 27
                                    

SKIP

POV Aliando

Aku melangkah keluar dari lift hotel dan menuju ke kamar Kevin. Dengan setengah berlari, akhirnya aku menemukan Gio

Aku berhenti tepat didepan sebuah kamar. Dengan napas masih terengah-engah, aku menatap kearah Gio

"Selamat pagi, tuan.."sapa Gio padaku
"Dimana Kevin?"tanyaku dengan posisi kedua tanganku menopang pada kedua lututku, berusaha menetralkan napasku yang masih memburu
"Tuan Kevin ada didalam.."jawabnya

Aku pun berjalan kearah pintu dan kubuka pintu kamar hotelnya

Aroma alkohol begitu kuat langsung tercium olehku. Astaga, apa dengan alkohol sebanyak itu tidak akan membunuhnya?

Huh! Inilah kebiasaan Kevin yang paling buruk. Dia akan minum sampai benar-benar dia mabuk berat jika suasana hatinya sedang buruk. Aku saja yang juga cukup kuat minum pun kalah dengannya

Aku melangkah kearah sebuah king-size bed. Sungguh terlihat sangat berantakkan kamar ini

Aku akhirnya melihat ujung rambut hitamnya yang muncul dibalik selimut putih yang menutupi seluruh tubuhnya itu

Aku melirik kearah tirai jendela yang masih tertutup rapat. Pantas saja dia tak bangun karena setitik cahaya pun tidak masuk ke kamar ini

Aku sengaja melangkah kesana dan membuka tirainya. Cahaya matahari yang memang sudah sangat terik diluar sana langsung masuk dengan bebasnya

"Ah.."suaranya yang terdengar kesal akhirnya terdengar

"Hei.. tutup tirainya..!"teriaknya dalam balutan selimut putihnya

"Hei, tuan.. ini sudah pagi.. apa kau masih mau tidur sedangkan semua karyawanmu sudah sibuk diperusahaanmu, huh?"kataku

Dia pun mulai bergerak, menarik selimut itu dan beranjak bangkit. Dia kemudian duduk bersandar ditepi tempat tidurnya dengan mata masih tertutup setengahnya

"Ali.. apa yang kau lakukan disini sepagi ini?"tanyanya dengan suara parau
"Hei.. harusnya itu pertanyaanku.. kenapa kau ada disini? Kenapa kau tidak pulang kerumahmu semalam?"tanyaku balik

Dia tampak duduk terdiam dan berpikir sejenak. Kemudian matanya menatap kearah jam
"Lupakanlah.. aku tak ingin membahasnya.."katanya sambil beranjak ke kamar mandi

Tak lama, terdengar suara guyuran air. Mungkin Kevin sedang mandi saat ini

Aku pun berjalan mendekat ketepi balkon. Kuraih Iphone-ku dan sedikit menekan teks disana

"Bagaimana kau menemukanku disini?"suara Kevin kembali terdengar

Aku menoleh dan mendapatinya yang kini sedang memakai kaos putihnya dan kemudian berjalan kearahku

"Menurutmu? Oh.. com'on.. aku ini Ali.. aku bisa menemukanmu bahkan hingga ke ujung dunia sekalipun.."candaku

Kevin hanya tersenyum tipis

"Terjadi sesuatu antara kau dan Mila, kan?"kataku memulai percakapan
"Tidak.."jawabnya dengan singkat

Aku tertawa pelan
"Kau bahkan tidak ahli sama sekali dalam berbohong.. kau tahu.. semua masalah itu dapat diselesaikan.. jadi jangan menyiksa dirimu sendiri.."kataku

Kevin hanya diam sambil menatap ke sembarang arah. Tatapannya kosong. Aku tahu, suasana hatinya saat ini memang sangat kacau

"Aku mencarimu karena Mila.."kataku pelan

Kevin menoleh, menatap kearahku
"Kalau bukan Mila yang menelpon tadi pagi.. aku pasti tak akan tahu keadaanmu saat ini.."lanjutku

Kevin tetap pada diamnya
"Sebegitu khawatirnya hingga dia mengganggu pagiku dengan Prilly.. kuharap kalian bisa menebusnya nanti.."aku berusaha mencairkan suasana tegang ini

FALLING IN LOVE WITH YOU THE SERIES #2Where stories live. Discover now