Evolusi Spiritual

211 18 4
                                    

Awan-awan kelabu sendu bergerak pelan
Berganti-ganti mimik muka di ujung jalan
Seakan di sini kau beriring tiada Tuhan
Tak kau sadari Sirr dibalik tetumbuhan
Upayalah tiada henti, lepas jerat dogma korosif
Dengarkan intuisi, bisikan-Nya sangatlah masif
Jauh di dasar laut, membumbung di angkasa
Segala artefak melayang, seumpama kau punya asa
Dahulu banyak berjuang di jalur kiri
Ingin sampai pada puncak jati diri
Tapi tak 'kan ada kanan tanpa kiri
Dus, perlu imbangi dengan hati berdiri

Mulia dan jahat beriringan kuat
Jangan jengah berfikir nubuat
Apa pula yakin segala azimat
Tak akan paten tanpa berbuat

Tak akan bilang isi jika tak tahu kosong
Kau dalam tumbuh diri yang tiada bohong

Purwokerto, 3 November
Hujan sore hari

Teruna Pembaharu (Antologi Puisi)Nơi câu chuyện tồn tại. Hãy khám phá bây giờ