-Suara Hati Puan

8 3 0
                                    

Seberapa lama kakimu melangkah? Dengan ribuan beban yang ada dipundak mu apa yakin? Masih kuat untuk maju
....
Alunan musik teman sendu
Dalam sunyi puan menunggu
Bersama bara api yang  mengobrak-abrik hati
Hanya diri yang menerima ini
....
Katakan pada langit
Tentang semua jerih yang tergores dalam diri
Telah berhasil membuat lukisan sendu
Layaknya pelangi pelengkap bumi
Penuh warna  penutup kecewa diri
.....
Tak terbayangkan apa yang telah terlewatkan
Hal baik dalam hidup selalu diselimuti cobaan
Namun tak selamanya kesedian melanda
Dan juga  sebaliknya....
Kegembiraan tak selamanya ada
Ujian akan selalu menyapa
Untuk semua manusia yang tercipta
.....
Wahai jiwa manusia
Tetap sabar dalam rintangan yang ada

Kudus, 4 November 2021
#Katadeash

alunan diksi (sudah Terbit) Where stories live. Discover now