"Anna uhibbuka fillah Aisyah"

42 2 0
                                    

"Aisyah..."sapa seorang perempuan yang  sedang Duduk di tempat pemberhentian halte bus yang sedang menunggu buss selanjutnya.

Aisyah pun menoleh ke arah orang tersebut yang tak lain adalah maryam. Orang yang dulu mengancamnya hingga membuatnya pingsan tak sadarkan diri

"Ukhti maryam"ucap Aisyah menghampiri Maryam

"Alhamdulillah YA ALLAH terima kasih ENGAU telah pertemukan diriku dengan Aisyah."ucap Maryam penuh syukur akhirnya ia bisa bertemu Aisyah.

3 tahun lamanya Aisyah mencari Maryam. Namun, ia tidak kunjung juga bertemu dengannya. Berbagai orang yang dekat dengan Aisyah pun juga sudah di hubungi nya namun naas mereka pun juga tidak mengetahui dimana keberadaan Aisyah.

yang hanya mengetahui dimana Aisyah hanyalah keluarganya, khadijah, Anisha dan Latifa. Namun,Maryam juga tidak mempunyai kontak dari dua sahabat Aisyah yaitu Anisha dan Latifa. Dam akhirnya ALLAh mengabulkan doa Maryam.

Maryam ingin bertemu dengan Aisyah dengan maksud meminta maaf atas apa yang telah ia lakukan terhadap Aisyah waktu di pesantren dulu.

"Maafkan saya Aisyah"ucap Maryam dengan penuh penyesalan.

Mendengar permintaan maaf Maryam Aisyah kemudian memeluknya dan tersenyum mengatakan"saya sudah memaafkan mu Ukhti Maryam jauh sebelum ukhti meminta maaf pada Saya"

jauh sebelum Maryam meminta maaf pada Aisyah, Aisyah telah lebih dulu memaafkannya dan tidak menyimpan dendam pada Maryam.

Mereka pun kemudian mengobrol tentang keseharian mereka setelah lepas dari pesantren hingga kerja sekarang.

Maryam melanjutkan pendidikannya di universitas Islam malaysia. Sekarang ia bekerja sebagai dosen jurusan pendidikan Agama Islam

"Oh ya Aisyah Akhi Abdul bagaimana kabarnya sekarang?"Tanya Maryam
Soalnya saya sudah lama tidak ada berkomunikasi dengannya lagi. Semenjak kejadian itu Abdul benar-benar sangat marah dan hingga saat ini kami pun sudah tidak berkomunikasi lagi. Tapi aku dengar-dengar Abdul sudah menjadi Hafidz Qur'an ya"pungkasnya

"Iya Ukhti,akhi Abdul berhasil meraih juara 1 internasional hafidz Qur'an"ucap Aisyah sambil tersenyum pada maryam

"Sungguh beruntung sekali Abdul menyukai ukhti sepertimu Aisyah"ucap maryam

"Maksudnya ukht"? Tanya Aisyah
penasaran

"Akhi abdul mencintaimu syah"jawabnya yang kemudian bergegas pergi karna bus yang ia Tunggu sedari tadi sudah datang "Assalamualaikum syah"

"Waalaikumsalam Ukhti"ucap Aisyah

                         ...............................

Apa yang dikatakan oleh Maryam tadi masih terngiang-ngiang dalam pikiranny Aisyah. Apakah memang benar Abdul mencintainya? Tapi kenapa Abdul tidak mengungkapkan kepadanya seakan ia tidak memiliki perasaan pun pada Aisyah. Dan yang lebih anehnya lagi kenapa ia mengirim pesan kepada Anisha? Kalo emang ia memiliki perasaan kenapa tidak langsung pada Aisyah ia utarakan rasanya.

Dreeeet.... Dreeeeettt..... Dreeeeeet... (Panggilan masuk dari Abi)

"Assalamualaikum Abi"ucap Aisyah menjawab panggilan dari Abinya

"Waalaikumsalam sayang... Ini umi nak"ucap umi Aisyah

"Iya umii... Ada apa umi?Tanya Aisyah penasaran sama umi nya yang tiba-tiba nelvon padahal kan tadi sudah bertemu

uminya pun kemudian menjelaskan pada Aisyah bahwa sebelum mereka berangkat ke mesir untuk menghadiri acara wisuda Aisyah ada seorang akhi yang bertamu kerumahnya bersamaan kedua orang tuanya.

akhi tersebut mengatakan kalo ia satu pesantren sama Aisyah. Namanya adalah Muhammad Abdul.

Mendengar hal tersebut sontak membuat hati  Aisyah berdegup kencang.ia benar-benar nggak menyangka bahwa kak Abdul bertamu kerumahnya. Namun,Abdul tudak sendiri melainkan juga membawa kedua orang tuanya."ada apakah ini Ya ALLAH?rahasia apakah yang sedang ENGKAU rencanakan? "Ucapnya dalam hati

Kedatangan Abdul kerumah Aisyah bukan hanya untuk bertamu.namun, maksud kedatangannya adalah untuk melamar Aisyah kepada kedua orang tuanya

Aisyah benar-benar tidak menyangka kak Abdul bisa menemui kedua orang tuanya untuk melamar Aisyah.berasa seakan ini mimpi bukan kenyataan

"Inikah Rencana indah yang telah ENGKAU rencanakan YA ALLAH"?ucap Aisyah yang benar-benar bersyukur dilamar oleh laki-laki yang ia cintai.

Awalnya Aisyah tidak memiliki perasaan pun pada Abdul.kemudian perasaan itu muncul secara bertahap-tahap.aisyah lebih memilih memendam kembali perasaan itu sama seperti waktu dulu saat iya menyimpan perasaan pada yusuf.namun,perasaannya terhadap Yusuf tidak berakhir senang.

Banyak hal yang telah dilaluinya mulai dari patah hati, di Caci Maki, diejek sok cantik, di bilang perebut punya orang. Bahkan, ancaman pembunuhan pun juga di layangkan pada Aisyah. Semua hal perihal sudah ia rasakan.

Karna itulah Aisyah berhenti menaruh hati untuk pada seorang akhi.namun, Allah tidak meridhoi apa yang Aisyah lakukan tersebut.kemudian Allah hadirkan Abdul kembali untuknya tapi bukan sebagai pacarnyaAbdul melainkan sebagai pendamping hidupnya

Bupp............ ( 1 pesan masuk di handphone Aisyah)

From: Akhi Abdul
Assalamualaikum Aisyah. Bagaimana keadaanmu sekarang syah. Semoga kamu baik-baik saja. Saya disini Alhamdulillah baik-baik saja syah. Sudahkah kamu mengetahui satu hari sebelum kamu wisuda, saya berkunjung kerumahmu bersama kedua orang tua saya. Tujuan saya bukan hanya untuk bertamu saja tapi dengan bermaksud untuk melamar mu syah.
Tepat pada saat hari dimana kamu wisuda saya sebenarnya datang waktu itu hanya saja saya tidak menampakkan diri saya padamu syah. Melihat kamu tersenyum membuat hati saya senang tanpa harus mendekatimu.Anna Uhibbuka fillah Aisyah"

.....................................

KEKASIH ALLAHWhere stories live. Discover now