Menyimpan Kenangan

13 0 0
                                    


Setiap halaman demi halaman, aku tanami tulisan demi tulisan. Surat-suratku yang tak sampai. Asumsi-asumsi sok tau. Kesan demi kesan, pengalaman demi pengalaman, tumbuhan dan patahan.

Sesaat aku sadar halaman-halamanku sudah kepenuhan. Hanya saja, aku kehabisan cara membersihkannya. Harus kubuang kemana semua ingatan, impian, dan harapan?

Lantas aku terbang ke kampung halamanku, kusimpan lembar-lembar halaman itu di sebuah lemari tua di kamar nenekku.

Aku memang memerlukan halaman-halaman yang baru. Sebuah buku baru. Sesekali, akan aku kunjungi halaman-halaman lamaku.

Aksara TakdirWhere stories live. Discover now