Terlalu Lelah Untuk Belajar

11 3 0
                                    


Pernah nggak suatu ketika kalian males banget buat belajar?

Kalau aku sih sering. Kenapa? Ya karena udah ngerasa bosen buat belajar, belajar, dan belajar lagi.

Apalagi pas krisis motivasi. Inget besok harus berangkat sekolah atau kuliah aja rasanya udah males banget.
Kadang aku mikir, apa cuman aku aja ya yang udah bosen belajar. Ternyata setelah aku tanya ke beberapa temen yang seumuran sama aku juga merasakan hal yang sama meskipun dengan alasan yang berbeda-beda pastinya.

Pertanyaannya adalah wajar nggak sih orang bosen dan males belajar?
Ya wajar. Kita manusia biasa yang pasti memiliki titik jenuh di suatu titik. Gini deh, coba kalian bayangin seumpama kalian punya pacar pasti akan ada saatnya jugakan kalian bertengkar, bosen, males ketemu, dan lain sebagainya. Ya samakan kalian sama belajar. Setiap hal yang kita lakukan pasti akan ada saat dimana kita merasa jenuh dan bosan. Itu adalah hal yang wajar. Menurut aku kejenuhan itu sebagai alarm buat diri kita untuk merefresh otak dan tubuh kita. Nah, itulah pentingya refreshing.

Untuk kamu, aku, dan kita yang sekarang lagi males ataupun bosen buat belajar coba diingat lagi mimpi-mimpi yang telah dirangkai, harapan-harapan yang selalu disemogakan, cita-cita yang inggin segera digapai. Kalau masih males coba kita ingat kembali gimana perjuangan orng tua kita untuk membiayai sekolah dan kuliah kita.

Seberapa banyak tenaga dan peluh yang telah dikeluarkan untuk menjadikan kita sebagai orang-orang cerdas yang nantinya kan menjadi orang yang sukses. Bukankah itu harapan setiap orang tua untuk anaknya. Nantinya pun kita akan menjadi orang tua. Coba bayangkan ketika kita menjadi orang tua nantinya. Kita sudah bersusah payah bekerja siang dan malam hanya demi anak kita, tetapi anak kita justru malas belajar. Sakit bukan?

Begitupun dengan orang tua kita jika tahu anaknya malas belajar.
Ada sebuah ungkapan, “Life is about learn” dan menurutku memang begitu seharusnya. Kenapa? Nantinya kita akan menjadi orang tua yang pastinya harus dapat mendidik, mengasuh, dan membimbing anak kita. Jika kita bodoh bagaimana kita akan membesarkan anak-anak kita nantinya. Bagaimana Indonesia akan menjadi negara yang unggul dan maju jika generasi penerusnya tidak cerdas.

Untuk perempuan yang membaca tulisan ini, ingatlah kalian akan menjadi seorang ibu yang akan mengandung. Anak kalian berhak untuk dikandung oleh seorang ibu yang cerdas. Kalian adalah pendidik pertama dan utama bagi anak kalian. Jadi, teruslah belajar.

Untuk pria yang membaca tulisan ini, ingatlah kalian akan menjadi seorang ayah. Jadilah ayah yang mampu dibanggakan. Jadilah suami yang mampu membimbing dan mengajari ketidaktahuan istri. Jadi, teruslah belajar.

Malas dan bosan itu adalah hal yang wajar, tapi jangan pernah berhenti untuk belajar karena belajar itu tidak ada kata terlambat, tidak memiliki batas waktu, dan belajar itu sepanjang kehidupan selama kamu masih bisa bernapas.

SEMANGAT KAMU PASTI BISA!!!!
SEMANGAT KITA PASTI BISA!!!!

Yogyakarta, 1 Agustus 2019

eiride

Shining LifeWhere stories live. Discover now