PROLOG

9.4K 329 7
                                    

Kisah cinta seorang gadis muslimah dan CEO korea. Syafa adalah muslimah dari Indonesia yang bekerja di Korea, bertemu dengan Ji Hyuk, CEO dari perusahaan terkenal. Choi Group. Ji Hyuk, pria yang tidak suka di remehkan, pria yang tidak mau kalah dan juga pria yang tidak mempercayai Tuhan semenjak ibunya meninggal. Ji Hyuk, pria yang juga di tinggalkan kekasihnya, Hae In. sehingga membuat dia suka 'membayar' wanita-wanita malam untuk menemaninya sampai takdir mempertemukannya dengan Syafa disuatu hotel. Pertemuan yang membuat Syafa sangat tidak menyukai Ji Hyuk setelah pria itu mengira Syafa adalah wanita yang sudah dia 'bayar' untuk menemaninya. Syafa bahkan tidak bisa percaya saat dia harus menjadi asisten pribadi pengganti untuk Ji Hyuk yang notabenenya berbeda perusahaan dengannya ? Apa maksud Tuan Park menyetujui permintaan Ji Hyuk saat meminta Syafa menjadi asisten pribadi pengganti untuknya padahal awalnya Tuan Park menyuruh Syafa dan Ji Eun untuk tidak berurusan dengan Ji Hyuk setelah insiden saat Ji Eun menumpahkan jus ke jas Ji Hyuk . Insiden dimana kejengkelan Syafa bertambah saat Ji Hyuk menyuruhnya untuk membersihkan tumpahan Jus yang ada di jasnya memakai hijab yang di pakai. Bagaimanakah Syafa yang harus menghadapi Ji Hyuk diatas ketaatannya pada Agamanya ? bagaimanakah nasib Syafa menghadapi mulut kasar Ji Hyuk ? Apa yang terjadi saat Ji Hyuk mulai menyadari ada yang tumbuh dalam hatinya namun tiba-tiba Hae In , gadis yang sangat dia cintai kembali. Apakah Min Hyuk, kakak tiri Ji Hyuk benar-benar menyukai Syafa atau ada alasan lain. Dan bagaimanakah Syafa dan Ji Hyuk yang harus berpisah karena perbedaan keyakinan di antara keduanya ? apakah Syafa dan Ji Hyuk bisa bersatu ? Cerita ini juga di bumbui kisah-kisah lucu yang bisa membuat pembaca menjadi ba to the per. Baper .

Syafa (한강에 황혼)/COMPLETEDWhere stories live. Discover now