Chapter 4; breakup?

15.5K 1.6K 105
                                    

Haloo~ Lilith kembali~

Jangan lupa vote dan comment untuk mendukung author cerita ini yaa~

Selamat membacaa~~


"Aku memutuskan untuk... menghentikan pertunangan ini,"

---

Lilith's POV

Kemarin malam di kamar Lilith

Aku mulai melakukan aktivitas guling-guling karena tidak bisa tidur. Yakali tidur, orang besok aja adegan pertama di manhwa, jamuan minum teh bersama pasangan dakjal.

Sebenarnya kenapa ya si Eduard mau-mau aja dijodohin sama Lilith padahal kan dia bisa-bisa aja minta ayah biar dijodohin sama Leonore, secara pangkat dia kan lebih tinggi. Jangan lupa aturan aristrokat Eropa yang menyatakan bahwa semakin diatas kedudukanmu, semakin berkuasalah kamu.

Aku membodohi diriku yang sudah ngambek duluan saat adegan Lilith mati yang kedua kalinya, padahal pasti ada cerita selanjutnya. Sekedar info, 'cerita' kedua kehidupan itu akan selesai saat Lilith mati karena aslinya dia tokoh utama. Tapi entah kenapa semua orang menyalahkan Lilith dan menganggapnya villainess karena mengambil Eduard dari Leonore.

Hmm sepertinya aku pernah membaca sebuah spoiler dari webnovelnya...

Sepertinya berhubungan dengan ratu...

Ratu memiliki adik perempuan bukan?

Hmm..

Assa! kau benar-benar bisa bereinkarnasi jadi Elona Holmes, Mina-ya!

Marchioness alias ibu Eduard adalah adik kandung ratu. Namun, ratu bukanlah ibu kandung pangeran mahkota.

Ratu memiliki seorang anak yang terakhir Lilith baca di koran sebelum kematiannya yang ke-2 berumur 10 tahun dan itu berarti sekarang ia masih berumur 8 tahun. Sang pangeran memiliki fisik yang lemah sehingga ratu mau tidak mau harus mencari pendukung putranya dan setelah putranya naik tahkta, ia akan menjadikannya raja boneka.

Pangeran mahkota yang asli saat ini sedang diberikan tugas untuk pergi ke perbatasan yang kuyakini adalah jebakan ratu untuk membunuhnya. Kemungkinan besar saat Lilith mati di kehidupan pertama, ia juga hadir saat eksekusi Lilith karena keluarga Fabron masih dekat dengan keluarga kerajaan. Tetapi wajahnya... tidak dideskripsikan oleh yang spoiler webnovel.

Alasan paling masuk akal mengapa Lilith yang dinikahkan adalah apalagi kalau bukan kesempurnaannya dan keluarganya. Keluarga Count Lecuyer yang terkenal dengan kesuksesannya dan Lilith terkenal dengan kepandaiannya di bidang akademis serta segala bakat yang berhubungan dengan perempuan bangsawan. Oleh karena itu, pasti ibu Eduard lebih memilih Lilith untuk dijadikan penerusnya dibandingkan Leonore yang jelas sakit-sakitan dan tidak memungkinkan untuk memberikan penerus.

Sayangnya, setelah mendapatkan Lilith, ia tidak lagi peduli dengan nasibnya di tangan anak dakjalnya. Yang ia pentingkan hanyalah muka Eduard yang mendapatkan istri sempurna dan kakak perempuannya yang berhasil menambah dukungan untuk putranya.

Aku tersenyum memikirkan skripku yang sempurna.

"Kalau begitu, hal pertama yang harus kulakukan adalah," aku menulis satu kalimat dan melingkarinya dengan tegas.

----

Misi menyelamatkan Lilith versi IQ Albert Einstein:

Memutuskan pertunangan dengan si bedebah

A Mission to Change the Stupid Villainess' FateWhere stories live. Discover now