CINTA UNTUK RIFA

By Hermawati1999

518K 28.8K 1.5K

Waspada. Cerita ini menguras air mata, emosi dan pengen makan orang hidup-hidup!!! Gak percaya ?? Jangan di... More

02 - SAH
03 ~ JATUH CINTA ?
04 - WAITING FOR YOU
05 - Cemburu ?
06 - She is My wife
07 - She Is My Wife | 02
08 - Terlupakan
Luka lagi ?
Chapter 10
Chapter 11
Chapter 12
Chapter 13
Chapter 14
Chapter 15
Chapter 16
Chapter 17
Chapter 18
Chapter 19
Chapter 20
Chapter 21
Chapter 22
Chapter 23
Chapter 24
25 . Pergi
26 . Cinta yang Diuji
Chapter 27
Chapther 28
Chapter 29
30. Comeback Again !!!
CHAPTER 31
32. END

Chapter 01

47.9K 1.7K 14
By Hermawati1999

“Percayalah dengan kejujuran hati, bukan kebohongan lisan.”

Rifa siti Rohmah

☘☘☘

"Sayang sekali. Putri sulung pak Zana akan dinikahkan dengan pria asing," Cerca salah seorang Ibu-Ibu biang gosip.

“Jangan-jangan si Zana menikahkan-nya sama pria tua. Kenapa tidak dengan putra ku si Candra ." Timpal Ibu ke dua.

“Denger-denger ... calon suaminya itu putra nya pak Isam. Itu loh Ibu-Ibu , yang  suka bikin onar dulu di kampung kita .” Tambah si Ibu ke tiga yang melirik kearah seorang  gadis berdiri tak jauh dari mereka. Menguping kah ?

“Oh yang suka mabuk itu ?” sahut si Ibu pertama. Lantas diangguki oleh yang lainnya sebagai jawaban.

Sindiran keras. Istri yang akan menjadi pendamping dari pria yang mereka berdiri tak jauh dari kerumunan. RIFA SITI ROHMAH. Menoleh, lantas tersenyum ramah sembari mengucapkan salam dan membungkuk sedikit.

"Assalamu'alaikum."

Ketiganya sontak dibuat bungkam beberapa detik, hingga akhirnya tersadar dan menjawab salam serempak.

"Wa'alaikumsalam."

Ingat 3S ! Sapa, salam dan senyum. Islam mengajarkan kita untuk memberikan salam kepada sesama umat muslim. Islam sungguh indah bukan ?.

Gibah tidak harus dibalas gibah. Tidak perlu pula dibalas dengan kata-katapedas. Sayang, itu hanya akan mengotori hati. Dan Rifa sedang belajar untuk menata hati lebih baiklagi. Memantapkan hati dengan perjodohan  yang sudah ditetapkan ayahnya. Siapapun yang akan menjadi suaminya. Dengan lapang dada Rifa menerimanya segenap hati. Jika benar dia suka mabuk, Rifa akan menuntunnya untuk berhenti dari dunia gelap itu. Hijrah bersama suami tidak ada salahnya. Obati hati dengan kesabaran.

Bila hidup hanya menginginkan pasangan yang sempurna. Sampai keujung dunia pun kau tidak akan menemukannya. Hidup itu saling menyempurnakan ,bukan mencari kesempurnaan. Kuncinya adalah sabar. Sabar dalam menerima kekurangan suami. Dan tetap setia lah padanya. Dunia ini pana. Jangan mengambil hati perkataan orang lain. Hidup itu Ujian. Bukan Pujian. Belajarlah kesabaran dan kesetiaan  dari kisah Sayyidah rahmah Istri Nabi Ayyub A.S.

Suatu ketika, iblis datang kembali menggoda Nabi Ayyub yang sedang melaksanakan solat. Ketika tengah bersujud, iblis meniup hidung dan mulut Nabi Ayyub sehingga tubuhnya menggembung dan berpeluh. Kemudian Nabi Ayyub diserang penyakit cacar. Dari seluruh tubuhnya mengeluarkan bau busuk akibat darah dan nanah yang mengalir di permukaan kulitnya dan ulat-ulat pun berjatuhan.

Keadaan tersebut membuat sanak familinya jijik kepada Nabi Ayyub sehingga mereka meninggalkannya. Termasuk dua istrinya yang lain, mereka meminta cerai dari Nabi Ayyub.

Semakin lama penyakit di tubuh Nabi Ayyub bertambah parah. Masyarakat setempat yang semula setia menjadi kaum Nabi Ayyub kini berubah menjadi musuhnya.

Mereka mengusirNabi Ayyub agar meninggalkan kampungnya supaya penyakitnya tidak menular. Bersama Sayyidah Rahmah Nabi Ayyub pergi meninggalkan kampung itu untuk hidup terasing agar masyarakat tidak merasa jijik kepadanya.

Akhirnya Nabi Ayyub dan Sayyidah Rahmah tinggal di sebuah gubuk tua yang jauh dari pemukiman warga. Nabi Ayyub melihat Sayyidah Rahmah sangat setia kepadanya. Ia begitu rela menemani Nabi Ayyub saat yang lain meninggalkannya, bahkan dalam kondisi terburuk sekalipun.

Suatu ketika Nabi Ayyub berkata pada Sayyidah Rahmah, "Hai Rahmah,pulanglah. Aku rela jika kau menjauhdariku."

Sayyidah Rahmah menjawab, "Tidak, suamiku. Kau jangan khawatir. Aku tidak akan meninggalkanmu seorang diri. Aku akan berada di sisimu selama hayat dikandung badan."

Ujian nya begitu berat dibandingkan dengan hina an kecil yang dilontarkan orang lain pada kita. Setiap peristiwa itu adalah pelajaran hidup. Dan yang perlu kita ambil adalah hikmahnya.

Ikuti kata hati. Jangan mendengar kan omongan orang lain. Apalagi sampai terjerumus oleh hasutan syaitan. Ini adalah salah satu trik setan untuk membuat kita ragu dalam memantapkan hati untuk menikah. Setan tidak akan rela jika keturunan Adam dan hawa terikat ikatan yang halal.

Mulai dari memunculkan karaguan dalam. Hati, Mendadak laris manis dikalangan laki-laki ataupun perempuan dan memperlihatkan kekurangan dan kelemahan pasangan.

Tak ayal jika tiga perkara itu pasti mendatangimu. Karena itulah. Mantapkan hati. Ikuti kejujuran hati. Dan tulikan ucapan lisan. Karena lisan itu amat tajam dan penuh kebohongan.

Karena, apa yang didengar terkadang tidak sama dengan apa yang kita lihat. Dan apa yang kita lihat terkadang tidak sama dengan yang kita dengar.

Tutup telinga,tutup mata.

☘☘☘

"Rifa. Ayah punya lamaran untuk mu. Maukah kau menerima lamaran nya."

" Lamaran pekerjaan maksud ayah ? Rifa tidak mau bekerja di negara asing. Rifa mau temani Ayah disini. Cepatlah pulang Ayah. Putri mu ini sangat merindukan Ayahnya.”

“Bukan lamaran itu yang Ayah maksud. Melainkan lamaran pernikahan. ”

"Ayah menyarankan aku nikah muda ? Begitukah."

"Dia pria baik. Ayah yakin. Kamu akan bahagia menikah dengannya, dan Putri Ayah ini akan langsung jatuh cinta padanya. Percaya sama Ayah,Fa."

"Pilihan Ayah selalu yang terbaik."

"Apa itu sebagai jawaban, kamu tidak menolak lamarannya ?”

"Iya Ayah. Rifa percaya sama Ayah."

Mengingat percakapan dengan Ayahnya di telpon tempo lalu membuat Rifa membolak-balikkan pikirannya. Apa dirinya benar-benar siap menikah dengan pria yang sama sekali tidak dikenalinya ? Bahkan ia juga tidak tahu wajahnya seperti apa. Tetapi Ia juga percaya sepenuhnya sama Ayah. Dan soal jawaban lamaran itu sudah Rifa terima. Tentu Ia tidak bisa menolak lagi. Pernikahan akan digelar sebentar lagi. Dan semua itu memicu jantung Rifa berdetak keras, diperutnya seperti ada kupu-kupu yang berterbangan.

“Aku menunggu kedatangan mu."

☘☘☘

  Satu kata yang mewakili hatinya saat ini. Kacau. Ia tidak bisa mendapatkan wanita-nya. Kenapa dia pergi tanpa alasan. Alhasil dirinya membuat sebuah keputusan penting dalam hidupnya. Keputusan yang diambil tanpa dipikir baik-baik. Keputusan yang tidak Ia pikirkan konsekuensinya. Keputusan yang akan merugikan hatinya. Keputusan yang akan menyakiti seseorang. Keputusan itu adalah pernikahan.

Pikirkan kembali, Tuan. Apakah Tuan yakin dengan keputusan yang diambil ?” tanya salah seorang maid kepercayaan Asistennya.

Yang ditanya mengangguk mantap. Tapi sorot matanya menyiratkan kesedihan terdalam. Andai Ziad ada disampingnya sekarang. Ia yakin, pria itu akan memberikannya solusi. Tapi sayang. Ziad sedang pulang ke Indonesia.

"Kapan Ziad kembali ?" tanyanya lirih.

"Bulan depan, Tuan.”

“Beri tahu dia. Pulang secepatnya. Karena dia harus merawat pasien-ku. Aku akan kembali ke Rumah sakit. Aku titip pasien-ku sebentar. Jika ada perkembangan tentangnya. Beri tahu Aku secepatnya. Dia tanggung jawabku."

Pria ini lantas memakai jas almamater putih kebanggaanya, memejamkan mata lalu membukanya perlahan. Ajaib. Raut eskpresinya terlihat tenang dan damai. Dokter yang satu ini mampu menyembunyikan kesedihannya dibalik wajah damainya. Tidak akan ada orang yang tahu kalau dirinya sedang terluka.

Tanpa mereka sadari. Seseorang menguping pembicaraanya. Tangannya meremas kuat dress nya. Air matanya menetes.

“Jadi begitu. Aku hanya akan pergi sebentar tapi kau sudah membuat keputusan tidak berguna yang menghancurkan hatiku. Baiklah ... Aku akan kembali untukmu jika saatnya sudah tiba, Althaf.”

☘☘☘

Budidayakan Vote sama Coment nya. Up kembali, Vote tembus berapa aja. Coment ya jangan lupa.

Makasih buat Following nya guys. 😍😘

Continue Reading

You'll Also Like

1.4M 69.6K 69
Follow ig author: @wp.gulajawa TikTok author :Gula Jawa . Budidayakan vote dan komen Ziva Atau Aziva Shani Zulfan adalah gadis kecil berusia 16 tah...
530K 20.3K 46
⚠️ WARNING!!! : YOUNGADULT, 18+ ‼️ hars word, smut . Tak ingin terlihat gamon setelah mantan kekasihnya berselingkuh hingga akhirnya berpacaran denga...
6.5M 333K 60
[SEBAGIAN DIPRIVATE, FOLLOW AUTHOR DULU SEBELUM BACA] Tanpa Cleo sadari, lelaki yang menjaganya itu adalah stalker gila yang bermimpi ingin merusakny...
1M 98.3K 26
Karmina Adhikari, pegawai korporat yang tengah asyik membaca komik kesukaannya, harus mengalami kejadian tragis karena handphonenya dijambret dan ia...