blind kageyama AU

1.7K 156 5
                                    

sebuah kecelakaan mengubah segalanya. terutama mengubah mu dan hinata shouyo selaku orang terdekat dari kageyama tobio. ketika itu benturan keras membuatnya kehilangan salah satu indra terpenting dalam bermain voli. bahkan dalam kehidupan nya.

sekarang kageyama hanya bisa terduduk di pojokan gymnasium. dan hanya mendengar suara dentuman voli. semua yang melihat kondisi kageyama sekarang pasti akan merasa iba.

"ka-kageyama.. " (y/n) memanggil kageyama, dan setter itu hanya mencari-cari arah suara, mengandalkan kupingnya untuk mencoba menatap mu.

"ada apa (y/n)?" kageyama menjawab lembut perkataan mu, walaupun sedang dalam kondisi terpuruknya, tapi sepertinya perasaan nya padamu tetap sama.

kageyama memang sudah dirumorkan menyukai mu, tetapi tidak ada kemajuan apapun sampai sekarang karena tidak ada yang mau memulainya duluan.

"mau mencoba bermain voli?" kamu berkata seperti itu untuk menyemangati kageyama, dan laki-laki itu tampak memberikan respon yang antusias.

dengan cepat kamu menuntunnya kelapangan dan meminta semua anggota untuk memakluminya. walaupun kamu hanya sekadar manajer, kamu akan melakukan apapun demi kageyama.

saat mengarahkan bola, memang sangat berbeda jauh dari biasanya, tapi semua orang yang berada disana berbohong.

"itu pukulan yang bagus, coba kamu sedikit melompat"

"iya seperti itu!! wah kageyama kau  masih sangat hebat seperti biasanya"

kata-kata yang penuh pujian yang membuat kageyama senang, tapi sepertinya tidak membuat mu senang. melihat kebohongan yang jelas sangat membuat mu menggigit jari.

beberapa menit kemudian.

kageyama pergi menuju toilet sebentar.

(y/n) mengumpulkan para anggota. dengan suara yang sedikit gugup dia berkata dengan berani walaupun suaranya sedikit goyang.

"jangan membohongi kageyama! walaupun itu untuk kebaikannya, tetapi tetap saja--"

"apa maksudnya? jadi tadi itu bohong"

"bukan begitu, tadi itu memang--" kamu menghentikan kata-kata yang ingin kamu ucapkan. dan tersadar, bukankah kamu barusan juga ingin berbohong??

semuanya terlihat makin dramatis ketika kageyama pergi dari tempat itu lalu dikejar oleh (y/n). selebihnya tidak ada yang diperbolehkan keluar dari gymnasium atas perintah ukai.

"hanya (y/n) yang bisa membuat kageyama mengerti untuk sekarang, kita tidak boleh ikut campur" begitu kata pelatih berambut pirang itu. dan kemudian latihan seperti biasa kembali diadakan walaupun masih ada yang mengganjal di pikiran masing-masing anggota klub voli putra karasuno itu.

.

.

.

.

kageyama sedang menjalan cepat meraba tembok untuk menuntunnya menjauh dari kejaran (y/n). ini memang bukan hal yang romantis, dan juga sejak awal tidak ada yang menginginkan ini.

"kageyama!! jangan bersikap seperti anak-anak!"

"(y/n) jangan mendekat! aku membenci mu untuk sekarang"

kamu sempat terdiam, sempat muak dengan kageyama yang bersikap seperti anak-anak dan tidak bisa berfikir rasional. walaupun begitu, dia adalah orang yang menyukai mu dan kau juga memiliki perasaan yang sama.

kamu baru menyadari itu.. .

.

.

kageyama tobio p.o.v

aku tidak mendengar langkah kakinya lagi. apa dia sudah kelelahan? kenapa suasana menjadi sepi.. aku benci ini. ini terlalu gelap, dan terlalu sunyi.

"(y/n)..." tanpa sadar aku memanggil namanya. aku tidak bisa merasakan kehadirannya. dimana dia?

"kau tau kageyama, aku sepeduli ini.. mungkin karena aku mencintai mu"

apa?

pendengaran ku semakin tajam semenjak aku tidak bisa melihat, tetapi apa benar tadi (y/n) mengatakan itu? atau dia hanya kashian dengan kondisiku, dan dia berbohong...

"kau hanya mengasihani ku.."

"cukup"

hu?

tamparan yang sangat keras mendarat dipipi ku. sakitnya terasa membekas panas. (y/n) baru saja menamparku.

"JANGAN BERSIKAP SEPERTI BOCAH DASAR BAKAGEYAMA!! AKU TIDAK MENGASIHANI MU!! MEREKA YANG BERBOHONG DAN AKU MEMPERINGATI MEREKA, AKU TIDAK INGIN KAU MERASA TERLUKA JIKA KAU TAU KEBENARANNYA!!!"

dia berteriak tepat di gendang telingaku. dia meledak-ledak sepertinya. dan sangat emosional.

"kenapa? kenapa kau harus melakukan hal seperti itu?" aku dengan polos bertanya.

"JANGAN SALAHKAN AKU SIALAN!! AKU JUGA MENYADARI BAHWA AKU....su-su, suka pada mu"

suaranya makin mengecil tapi aku cukup mendengarnya. aku tidak tahu wajah apa yang kubuat saat mendengar itu. tetapi yang pasti aku langsung memeluknya hangat.

salah paham ini, sepertinya tidak buruk juga.

walaupun buta, sepertinya aku masih bisa melihat, begitulah yang kurasakan.

.

.

.

kami lalu kembali ke gymnasium dan aku memutuskan untuk meminta maaf secara terbuka.

"manteman, maaf jika sudah membuat kalian khawatir. tapi aku tidak apa-apa."

sepertinya dengan begitu suasana kembali hangat dan cerah. ya... walaupun aku tidak bisa melihatnya sih, tapi aku masih bisa mendengarnya jelas kata-kata manis (y/n), bawelnya (y/n) saat itu. dan juga tamparan nya yang SANGAT SAKIT.

ah, aku masih merasa terganjal batu,

"ada satu lagi yang harus ku beri tahu kepada kalian. (y/n) adalah pacar ku sekarang"

"EEEEEHHHH?!?!?!?!" sepertinya bakal ada keributan baru yang menyenangkan.

tamat?

----------------------------------------------------------------------------------------autor note

:u cerita ini terinspirasi dari salah satu au terkenal kagehina. dimana kalau gak salah bebeb kageyamanya katarak. nahhhh... secara kebetulan saya memelihara anak kucing yang buta jadi punya banyak refrensi hehehe.

jadi kemungkinan blind AU bakal saya buat lagi untuk beberapa husbu husbu.


Haikyuu - KARASUNO [one shot]Where stories live. Discover now