Puisi Untuk Ibu

168 4 0
                                    

Sejak aku masih dalam kandungan hingga aku seperti sekarang

Kau merawatku dengan ketulusan

Kau membesarkanku dengan keikhlasan

Kau memohon kepada Tuhan agar aku selalu diberikan kebahagiaan

Kau yang tak berhenti berdoa untukku

Kau yang setiap saat mengingatkanku tentang ini itu

Ibu...

Kau layaknya embun pagi yang menyejukkanku hatiku

Kau seperti mentari yang rela menyinari tanpa henti meski tak ada yang peduli

Kau adalah sosok wanita yang rela mati-matian untuk memberikanku kehidupan

Dalam hidupku, kau takkan pernah tergantikan sampai kapanpun

Maaf ibu jika aku sering membuat kesalahan

Maaf jika aku belum bisa memberikan kebahagiaan

Maaf untuk setiap air mata yang kau keluarkan karenaku

Maaf untuk setiap keresahan yang hadir dihatimu karena ulahku

Maaf ibu

Aku berjanji suatu saat aku akan jadi apa yang kau inginkan

Sehingga di bibirmu hadir senyum kebahagiaan

Aku janji ibu...

Jember, 17 November 2018

Kumpulan PuisiWhere stories live. Discover now