[GuanHo] The Boy Who See Smells

1.3K 194 35
                                    

Lai Guanlin x Yoo Seonho

※※※

a prompt from: passeromio

.

ABO!AU with Synthete!Guanlin

Adapted from Korean Drama: The Girl Who See Smell.

※※※

Hidup dalam dinamika sebuah kelompok dan zaman modern tidak mudah untuk dijalani. Atau, setidaknya itu adalah pendapat Lai Guanlin, seorang werewolf berstatus alpha berusia tujuh belas tahun dalam pack-nya dan harus menjalani dua kehidupan berbeda sekaligus.

Berperan sebagai calon pemimpin pack dan sebagai murid sekolah menengah atas biasa di salah satu sekolah negeri di Seoul.

Tak ada yang meragukan status Guanlin sebagai calon pemimpin pack nantinya. Deskripsi tentang dirinya merujuk pada kata sempurna dan menjadi impian bagi siapapun yang berminat menjadi mate-nya. Tampan? Tentu saja, poin Guanlin sepuluh dari sepuluh. Tinggi? Sudah jelas, ia masih remaja, dan pertumbuhan tulang-tulang serta ototnya sedang dalam kondisi paling baik. Sebagai seorang alpha yang nantinya akan memimpin pack, Guanlin sudah tentu akan ditempa begitu keras supaya bisa menjadi pemimpin yang tegas, berwibawa, dan ditakuti oleh segenap lapisan. Baik pack-nya sendiri, maupun pack lain.

Semua orang boleh menganggap Guanlin sempurna, nyaris seperti titisan Zeus Yang Agung. Tapi nyatanya, Guanlin tetaplah seorang remaja yang punya kesenangannya dan rahasianya sendiri.

Alih-alih berburu atau latihan fisik mengarungi derasnya aliran sungai, Guanlin lebih suka berada di dalam perpustakaan. Membaca setumpuk buku pengetahuan atau sekedar tidur ditemani wangi kertas yang sudah mulai lapuk dimakan usia.

Ia juga menyukai pergi ke bakery dan florist, daripada mencabik seekor rusa dengan gigi-giginya yang tajam ketika dalam bentuk serigalanya.

Tidak, Guanlin tetap seorang alpha meskipun hobinya terlihat kalem dan dianggap kurang manly. Kepala suku sudah menetapkan status alpha Guanlin ketika upacara kelahirannya. Lagipula, nilainya selalu sempurna setiap di pelajaran yang memerlukan kekuatan fisik.

Guanlin tentu saja mempunyai alasan dibalik semua hobi rahasianya selama ini. Ia adalah seorang synesthete.

Merasa asing dengan istilahnya?

Oke, jadi synesthete adalah sebutan untuk orang-orang yang memiliki kemampuan synesthesia. Mereka memiliki kemampuan untuk menginterpretasi suatu bau, bentuk, cahaya, dan suara menjadi sebuah warna. Meskipun langka, Guanlin menjadi salah satunya. Dalam kasusnya, ia menginterpretasi bau disekitarnya menjadi komponen-komponen warna yang membentuk suatu partikel yang diproses dalam otaknya.

Ada banyak bau di dunia ini, dan tidak semuanya menyenangkan. Apalagi jika semuanya bercampur, bertabrakan, dan membuat kombinasi yang membuat pusing. Maka dari itu, Guanlin selalu benci ketika ia pergi berburu bersama kawanannya. Warna pekat dari bau darah hewan buruan bercampur dengan bau hutan pinus, serta sepercik air sungai bukan suatu kombinasi yang bagus.

Tapi tak jarang dengan kemampuannya tersebut, Guanlin lebih cepat memprediksi dimana kiranya hewan buruan berada dan arah angin berhembus ketika pelajaran memanah. Jadi tidak usah heran jika nilainya sempurna untuk urusan itu.

Ia lebih menyukai warna-warna menyenangkan yang memberikan kesan hangat seperti warna yang dihasilkan dari wangi uap kopi yang baru diseduh, bunga yang mekar di pagi hari, krim di atas cake, serta kertas-kertas usang di perpustakaan.

[PD101-S2] ForelsketWhere stories live. Discover now