Part 1

14.4K 616 37
                                    

-Hanna POV-

Ini cerita tentang kehidupan ku. Hidupku yang rumit. Kadang aku bertanya-tanya pada diriku sendiri. Apa takdirku memang seperti ini?Kenapa harus seperti ini? Apa hanya aku saja yang mengalami hal seperti ini? Dan ku rasa jawabannya Ya.

Saat usiaku 18 tahun, aku ditinggalkan oleh orangtua ku di depan sebuah mall. Dan semenjak saat itu, aku tidak pernah bertemu dengan orang tuaku lagi. Aku mendatangi rumahku, namun tak ada seorang pun disana. Aku hanya menemukan orang lain dirumah itu.

Aku hidup seperti gembel yang meminta-minta pada orang-orang yang lewat agar aku bisa membeli makanan dan bertahan hidup. Beberapa hari setelah kejadian aku ditinggal di mall, aku mendapatkan berita bahwa orangtua ku mengalami kecelakaan tunggal dan tewas ditempat.

Aku menjadi seorang yatim piatu. Berusaha keras sendiri untuk memenuhi kebutuhan hidupku. Sampai akhirnya ada seorang pria baik yang mau menampungku.

Pria itu sangat baik. Dia membolehkanku tinggal di apartemennya yang mewah dengan berbagai fasilitas didalamnya. Dia juga membiayai sekolahku yang sempat terputus. Pria itu bernama Cho Kyuhyun. Kami memiliki selisih usia 5 tahun. Cho Kyuhyun merupakan putra mahkota dari keluarga kaya raya yang memiliki perusahaan di berbagai cabang dan diberbagai dunia.

Hari demi hari, bulan demi bulan, tahun demi tahun telah berlalu. Sekarang usia ku sudah menginjak 23 tahun. Dan banyak perubahan yang terjadi pada diriku dan Kyuhyun.

Dia menjadi pria yang sangat berkelas, sangat mapan, cerdas, dan tentu saja menjadi CEO dari prusahaan yang dipimpin appa-nya selama ini. Dia juga menjadi lebih dewasa. Sedangkan aku? Aku hanya seorang wanita yang tidak memiliki apa-apa, hanya lulusan sekolah menengah atas.

Kyuhyun melarangku untuk keluar dari apartemen miliknya itu. Aku hanya berdiam diri di apartemen semenjak aku lulus sekolah. Dan semenjak saat itu lah aku menjadi lebih dekat dengan Kyuhyun.

Mungkin ini yang namanya mencintai lawan jenis. Haha... aku mulai menyukai Kyuhyun. Tapi aku tidak berani mengungkapkan perasaanku ini. Kenapa? Karena aku tau posisiku. Siapa aku? Siapa dia? Tentu aku harus sadar diri.

Namun dibalik itu semua, semenjak usiaku 19 tahun, Kyuhyun sudah menunjukkan sisi prianya. Mengerti kan maksudku? Sisi pria. Dia menyentuh ku secara perlahan. Dari sebuah pelukkan, ciuman, rabaan, remasan, sampai lebih intim lagi. Ahh aku bisa gila membayangkan itu semua. Sentuhan nya sangat menghanyutkan.

Disisi lain juga aku merasa seperti seorang wanita simpanan. Eomma, appa, eonni, dan keluarga Kyuhyun yang lain tidak ada yang tau tentang diriku. Kyuhyun tidak pernah berniat mengenalkanku pada keluarnya. Ah itu hanya harapanku saja. Mungkin dia malu membawaku kerumah megahnya.

Walau pun Kyuhyun memiliki apartemen pribadi, tapi dia lebih sering pulang kerumahnya sendiri dibandingkan ke apartemen dan bertemu denganku. Dia pulang ke apartemen hanya di waktu-waktu tertentu saja. Contohnya saat dia ingin dipuaskan atau kelelahan untuk pulang kerumah keluarganya. Aku jadi merasa seperti wanita pemuas nafsu om om.

Jika Kyuhyun lama tidak mampir ke apartemen, aku hanya bisa melepaskan rinduku padanya melalui telpon atau menonton televisi jika ada berita tentangnya. Berita paling banyak tentangnya adalah berita bisnis, tentang kemajuan prusahaannya atau meluncurkan produk baru dari prusahaannya. Sangat jarang sekali berita tentang hubungannya dengan wanita.

Aku juga bingung, hubunganku dengannya ini seperti apa. Dia tipikal pria yang bersikap dingin terhadap wanita. Dan tidak mudah mengungkapkan perasaannya pada seorang wanita. Namun dia bersikap lembut pada seorang wanita. Itu membuatku tergila-gila padanya.

"Hannie-ah...." Suara Kyuhyun menggema didepan pintu masuk apartemen. Aku langsung turun dari sofa dan berlari kedepan pintu apartemen.

Aku menemukan sosok Kyuhyun yang selama ini ku rindukan, sudah dua minggu ia tidak mampir ke apartemen untuk bertemu denganku. Hanya Han ahjumma yang sering kali datang ke apartemen membawakan bahan-bahan makanan.

By My Side [END] Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang