PROLOG

1.6K 84 0
                                    


9 years ago

SD Pendidikan Bangsa 1

"Rio, aku suka sama kamu!" ucap seorang bocah perempuan menggemaskan kepada lawan jenisnya yang dikagumi oleh seluruh siswa perempuan di kelasnya.

'Kalo temen-temen suka sama Rio, berarti aku juga harus suka. Dia kan ganteng!' itu adalah isi pikiran polos seorang bocah perempuan yang baru saja menyatakan perasaannya itu.

"Apa Den?" bocah laki-laki itu masih ragu dengan apa yang ia dengar dari Dena, teman sekelasnya di sekolah dasar tingkat 3 itu.

"Aku suka sama kamu!" tegas sang bocah perempuan lagi.

Sang bocah laki-laki hanya terperangah dengan apa yang dia dengar. Sementara si bocah perempuan yang merasa tidak ditanggapi pun berlalu begitu saja dari tempat itu seakan menyatakan perasaan kepada lawan jenis bukanlah masalah yang besar.

***

19.00 WITA (via SMS)

From: Rio

"Dena kamu mau gak jadi pacar aku?"


To: Rio

"Mau!"


From: Rio

"Jadi mulai besok kita pacaran kan?"


To: Rio

"Iya!"


From: Rio

"Oke, slemat malan Dena.. Mimpi indah ya.."


To: Rio

"Selamat malam juga Rio. Kamu juga mimpi indah ya.."

1 month later (via SMS)

To: Rio

"Rio, aku bosen sama kamu. Pokoknya kita putus. TITIK."

Semenjak hari itu tanpa sadar Dena telah merubah kepribadian seorang Rio. Rio menjadi jarang sekolah, sering sakit dan selalu menghindar dari Dena. Sementara Dena, dia kurang tanggap dengan sekitarnya.


Bersambung...

Denpasar, 8 November 2016

Mendung


Hah! Dari bulan lalu udah minta ijin sama temen aku buat jadiin kisah ini jadi novel, dan baru bisa terealisasikan sekarang. Gimana? Menarikkah? Berminat untuk baca selanjutnya? Oke, kalo gitu jangan lupa vote dan comment nya. Sekali lagi, vote dan comment nya ya reader-reader yang baik hati :* Terimakasih

OBSESITempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang