hari 22

82 15 1
                                    

2 Samuel 5:19-25 (TB )
19 bertanyalah Daud kepada TUHAN: "Apakah aku harus maju melawan orang Filistin itu? Akan Kauserahkankah mereka ke dalam tanganku?" TUHAN menjawab Daud: "Majulah, sebab Aku pasti akan menyerahkan orang Filistin itu ke dalam tanganmu."
20 Lalu datanglah Daud di Baal-Perasim dan memukul mereka kalah di sana. Berkatalah ia: "TUHAN telah menerobos musuhku di depanku seperti air menerobos." Sebab itu orang menamakan tempat itu Baal-Perasim.
21 Orang Filistin itu meninggalkan berhalanya di sana, lalu Daud dan orang-orangnya mengangkatnya.
22 Ketika orang Filistin maju sekali lagi dan memencar di lembah Refaim,
23 maka bertanyalah Daud kepada TUHAN, dan Ia menjawab: "Janganlah maju, tetapi buatlah gerakan lingkaran sampai ke belakang mereka, sehingga engkau dapat menyerang mereka dari jurusan pohon-pohon kertau.
24 Dan bila engkau mendengar bunyi derap langkah di puncak pohon-pohon kertau itu, maka haruslah engkau bertindak cepat, sebab pada waktu itu TUHAN telah keluar berperang di depanmu untuk memukul kalah tentara orang Filistin."
25 Dan Daud berbuat demikian, seperti yang diperintahkan TUHAN kepadanya, maka ia memukul kalah orang Filistin, mulai dari Geba sampai dekat Gezer.
#
Sering kita dengar, bahwa kunci kesuksesan Daud selalu menang dalam peperangan yang ia lakukan adalah dia selalu minta strategi dari Tuhan.
Saat bertanya pada Tuhan (berdoa) otomatis Daud beroleh strategi / rencana yang terbaik. Mendengar suara / kehendak Nya dan taat itulah kunci sukses Daud.
Bisa tahu itu kehendak Tuhan atau bukan, kedekataan atau keintiman kita sama Tuhan itulah tolak ukurnya.
Mari latih diri kita untuk berdoa di segala keadaan, jangan hanya ingat berdoa waktu sebelum makan saja. Tetapi mari perbanyak waktu kita untuk ngobrol dengan Yesus dan mendengar jawabanNya.
Keintiman / kedekatan tidak bisa dibangun secara instan.
mari perbanyak komunikasi kita dengan Tuhan.
Gb

Renungan harian Kristiani (1)Where stories live. Discover now