Extra Part (7)

1.1K 108 3
                                    

••••

••••

"Enggak usah deket-deket!!! Aku lagi ngambek!"

Alula melotot pada Raka yang berusaha untuk mendekat setelah insiden dia marah-marah. Pagi tadi Raka mengatakan kalau dia akan pulang untuk makan siang, tapi tiba-tiba saja dibatalkan karena belum selesai pemotretan.

Sebenarnya itu bukan masalah, tapi Alula melihat di foto yang Raka sendiri kirimkan untuknya bahwa dia tengah makan siang bersama dengan rekan kerjanya. Di sana Alula melihat Raka yang duduk diantara dua orang wanita yang Alula ketahui merupakan teman suaminya yang sama-sama sedang melakukan pemotretan.

Alula jadi kesal. Akhirnya ketika suaminya itu pulang dia pun mulai melancarkan aksi ngambeknya. Ia tidak mau didekati oleh Raka dan terus menatap suaminya itu dengan wajah cemberut.

"Bisa-bisanya kamu duduk ditengah-tengah kayak gitu???? Emang enggak ada tempat lain apa????" tanya Alula dengan penuh kekesalan.

"Memang enggak ada sayang," jawab Raka jujur.

"Enggak percaya. Aku ngambek pokoknya! Kamu tidur sendiri aja, aku mau tidur sama Kaynara malam ini." Alula terlihat tidak main-main dengan ucapannya.

"Aku enggak bohong sayang," kata Raka berusaha membujuk.

"Beneran itu cuman makan siang dan rame juga, kan? Aku kirim fotonya ke kamu. Aku bukan enggak mau pulang, tapi aku belum selesai. Alula, maaf, hm?" bujuk Raka sambil menatap Alula dengan wajah sedihnya.

"Enggak mau! Pokoknya aku masih mau ngambek, enggak tau sampai kapan ngambeknya." Alula tetap menolak untuk berdamai.

Pokoknya dia masih kesal!!!

"Aku mau tidur sama Kaynara," katanya yang membuat Raka pasrah.

Dia melihat Alula yang membawa bantal dan guling di kamar mereka dengan raut wajah lelah.

"Kamar Kaynara cuman di sebelah, kenapa kamu bawa..."

"Memangnya enggak boleh????" tanya Alula galak.

"Bukan gitu maksud aku astaga. Sini Mas bantuin bawanya biar enggak susah," kata Raka yang malah membuat Alula semakin melotot.

"Tuhh kann Mas tuh memang mau jauh-jauh dari aku, yaaa???? Bukannya dilarang malah mau dibantu." Alula mengeluh hingga Raka menghela nafasnya pelan.

Salah lagi.

Kehamilan Alula yang sudah memasuki bulan ke-enam dan selama masa kehamilannya ini bukan kali pertama Raka menjadi sosok serba salah. Bukan kali pertama juga menghadapi aksi ngambek Alula seperti sekarang ini.

"Bukan gitu Alula... kamu kan tadi bilang mau tidur sama Kaynara," kata Raka dengan hati-hati karena takut semakin salah.

"Iyaaa!"

Until I Found YouTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang