I'M SORRY

2K 487 38
                                    

I'M SORRY

Jika aku bertemu denganmu lebih cepat, mungkin kini yang menjadi pemilik hatiku adalah dirimu.

Jay dan Jungwon menghabiskan malam mereka dengan canggung

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Jay dan Jungwon menghabiskan malam mereka dengan canggung. Dibawah sang aurora borealis Jay menyusun kata demi kata untuk meminta maaf pada Jungwon.

Tetapi yang keluar dari mulutnya hanyalah,

"Maaf... "

Jika Jungwon bisa bersuara, ia ingin tertawa dan mencemooh Jay. Sayangnya ia bisu, dan takdir tak mengijinkannya membenci Jay jadi ia hanya diam.

Aku sangat membencimu, bisiknya dalam diam.

Dan Jay mendengarnya, hal yang Jungwon tak ketahui adalah Jay dan kekuatannya yang bisa mendengar benak orang dan mengatur serta memerintah jiwa orang dengan kekuatannya. Bahkan suatu saat nanti bukan hanyak mahluk hidup, tetapi kelak ia dapat memerintah benda mati juga, sepeti memanggil elemen dengan satu kata, atau sebuah rasa dengan satu perintah.

Semisal ia mengucap api, maka api akan datang dan membakar apapun yang ingin ia hanguskan.

Begitu pula jika ia ingin memberikan rasa sakit, hanya dengan mengucap sakitlah, siapapun yang ia beri kata itu akan terluka.

Dan kali ini diam-diam batinnya memberi perintah pada dirinya untuk mendengar suara Jungwon, karena ia sangat ingin tau bagaimana pikiran pemuda itu padanya.

Dan terbukalah sebuah telepati.

"Aku tahu... " Ucap Jay menjawab suara hati Jungwon yang terkejut akan ucapannya Jay.

Kau bisa mendengarnya?

"Ya... Entah bagaimana, aku bisa membuka telepati."

Kalau kau tau aku membencimu, mengapa masih meminta maaf?

"Karena aku tidak tahu harus bagaimana lagi. Bahkan aku pun tau, maaf dariku tidak cukup."

kalau begitu diamlah, aku tidak senang berbicara denganmu.

Aku menyukai suaramu

Dua hal berbeda terdengar pada batin Jungwon membuat Jay kaget.

"Kau menyukai suaraku?" Tanya Jay heran, Jungwon yang kaget langsung segera bangkit dari duduknya.

Dia bisa mendengar itu juga?

Jay mengangguk mengiyakan, dan seketika wajah Jungwon merah padam.

A-Aku harus pergi,

Tetapi Jay yang penasaran dengan pikiran Jungwon menahanya, dan tanpa sadar memberi perintah.

"Katakan padaku semua isi hatimu... "

Jungwon tidak mengatakan apapun, dan hatinya pun membisu, tetapi Jay melihat ratusan memori Jungwon tentangnya.

Dimulai dari Jungwon yang mengetahui bahwa ia adalah seorang shape-shifter dan ia yang kehilangan suaranya.

Jay melihat Jungwon menangis dan menjerit tanpa suara, sendirian ditengah hutan sementara mentari hendak kembali bertemu sang malam.

Ingatan itu kemudian berganti menjadi Jungwon yang bermimpi tentang masa kecil Jay, dan kemudian hari-hari Jungwon melukiskan mimpinya tentang Jay diatas sebuah kertas, menjadi puluhan sketsa dari mulai Jay yang sedang bersama keluarganya, Jay kecil dengan sebuah telescope dan lainnya yang Jay kenal sebagai masa kecilnya.

Ingatan Jay berganti lagi pada Jungwon sebelum kehilangan suaranya, ketika ia bernyanyi dengan suara yang merdu, suaranya begitu indah.

Dan Jay lah yang mengambil suara itu.

Jungwon yang gelagapan karena Jay melihat memorinya dengan sekuat tenaga mendorong Jay dari benaknya.

Aku membencimu, bentak Jungwon dalam hati.

Dengan cepat Jungwon mengubah bentuknya menjadi pheonix dan terbang meninggalkan Jay yang tertegun dengan apa yang baru saja ia lihat.

Dia mencintaiku...

Sadar Jay akhirnya, dan ia pun semakin ditenggelamkan oleh rasa bersalah.

HYMENOCALLIS | K. SunooWhere stories live. Discover now