Dear B #1

254 170 93
                                    

Sore hari di sertai hujan yang sangat deras aku merenungi wajahmu di sertai senyum mu yang manis. Andai aku bisa mengulang waktu aku ingin menceritakan semua isi tentang dunia ini padamu. "𝘣𝘢𝘩𝘢𝘨𝘪𝘢 𝘬𝘶 𝘮𝘢𝘴𝘪𝘩 𝘢𝘥𝘢 𝘥𝘪 𝘬𝘢𝘮𝘶, jika kamu 𝘱𝘦𝘳𝘨𝘪 𝘣𝘢𝘩𝘢𝘨𝘪𝘢 𝘬𝘶 𝘫𝘶𝘨𝘢 akan 𝘱𝘦𝘳𝘨𝘪" -Alana.

Hallo namaku Alana, Alana Maisadipta, aku pindahan dari kota Jakarta pada saat aku duduk di bangku kelas IX. Dulu aku kira sekolah di desa itu jauh tidak menyenangkan namun ternyata aku salah karena di desa ini lah aku bisa belajar akan banyak hal, dari mulai cinta, perasaan, dan apa arti seseorang.

Awal kita bertemu kamu pernah bilang ke aku "𝘫𝘢𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘱𝘦𝘳𝘯𝘢𝘩 𝘮𝘦𝘮𝘶𝘭𝘢𝘪 𝘩𝘶𝘣𝘶𝘯𝘨𝘢𝘯 𝘬𝘢𝘭𝘢𝘶 𝘬𝘪𝘵𝘢 𝘣𝘦𝘭𝘶𝘮 𝘵𝘢𝘶 𝘢𝘱𝘢 𝘪𝘵𝘶 𝘢𝘳𝘵𝘪𝘯𝘺𝘢 𝘊𝘪𝘯𝘵𝘢" -Brillian

Sekarang aku tau apa alasan kamu bisa ngomong gitu ke aku, karna hubungan yang baik dimulai dari diri kita sendiri.

tapi itu semua udah berlalu, entah kepada siapa aku bisa membuka hati lagi?, dear B, sampai kapanpun kisah kita akan tetap ku ingat, dan cerita mu tetap akan abadi disini.

----------•••----------

Hari sabtu tepatnya pukul 08.00..

Pagi ini di Smpn Adiwiyata di hebohkan dengan siswa baru pindahan dari jakarta selatan. Alana yang berjalan di tengah nya keramaian hanya bisa melirik sisi kanan kirinya dengan tatapan wajah yang sangat bingung. Ia terus bertanya "ada apa dengan dirinya?" hingga pandangan semua orang tertuju padanya.

Brillian yang melihat anak baru itu dari kejauhan langsung menghampiri nya dan tanpa rasa malu ia langsung mengajaknya bicara.

"Hallo anak baru ya di sini? " Tanya Brillian.

"I-iyaa" jawab Alana gugup.

"Santai gausah gugup gitu kali, kenalin gw Brillian anak osis disini lebih tepatnya wakiltos"

"Yang tanya siapa?" tanya Alana balik.

"Ga ada sih, gw sekedar ngasih info doang" jawab Brillian.

"Nama lo s-siap.. " Tanya Brillian yg belum selesai bicara tapi sudah di saut Alana.

"Oh ya gw Alana, pindahan dari Smpn nasional Jakarta" jawab Alana.

"Besok ada ujian fisika, lo udah belajar? " tanya Brillian yang langsung spontan mengganti topik pembicaraan nya.

"hmm btw thanks ya infonya, gw ga tertarik buat belajar palingan juga nyontek kan bisa" saut Alana.

"Jangan di biasain kalo bisa, takutnya jadi kebiasaan kan ga baik".

"Gausah polos polos juga kali jadi cowo" saut Alana sambil memakan permen milkita nya.

"Dih yaudah kalo ga mau di ajarin, nanti yang susah juga lo, btw guru di sini killer semua apalagi kalo pengawas ujian ihh serem, lebih serem dari hantu"

"Heh lo kira gw takut? ngga kali, lagian guru juga manusia bukan hantu kaya lo" saut Alana.

"Gw juga masih manusia kali, sewot amat jadi cewe"

Dear BrillianWhere stories live. Discover now