Jajaran Kalimat Pembuka

47 17 4
                                    

Assalamualaikum, Shalom, Om Swastyatsu, Namo Budaya, Salam Kebajikan.

Selamat pagi, siang, sore, malam. Sesuaikan saja, ya.

Sebelum masuk ke inti dari prakata, kasih saya kesempatan untuk memperkenalkan diri terlebih dahulu, setelah itu akan di susul oleh ucapan terima kasih saya dan terakhir akan masuk ke inti prakata yang sesungguhnya.

Perkenalkan nama pena saya Adayraa, kalian bisa panggil saya dengan nama Ara atau Aday, atau Dayra. Saya hanyalah seorang gadis yang suka berhalusinasi dan kebetulan masuk ke dalam dunia literasi. 

Harapan saya, semoga kalian menyukai setiap tulisan yang saya tuangkan disini.

Terima kasih saya ucapkan kepada admin Hunter Zone hunterspin88 yang berhasil membangkitkan gairah saya untuk segera membuat cerita baru yang sebelumnya telah terencana. 

Terima kasih kepada para anggota Hunter Zone yang telah menjawab semua pertanyaan dari kelemotan saya ini. 

Dengan adanya dan ikut sertanya saya dalam kegiatan Hunter Sprint ini, saya berharap kepada diri saya sendiri semoga saya bisa konsisten dengan apa yang saya kerjakan. 

Sekarang, saya akan menjelaskan sedikit mengenai cerita yang akan saya bawakan kali ini.  Jadi cerita kali ini berkisah mengenai.

Dimana pun kita berpijak atau bahkan menetap, kita sudah pasti akan memiliki beberapa teman dan akan membentuk sebuah circle khusus, meskipun dalam circle tersebut tidaklah memiliki frekuensi yang sama. 

Hal yang sering kali terjadi dalam circle adalah toxic friendship yang di mana kita merasa sedih, tak di anggap atau bahkan menyusahkan diri kita. Hal itu akan berujung ke sebuah pertengkaran dan pecahnya circle, maka akan ada satu yang menjadi korban sehingga kita akan merasa sendirian, merasa bahwa kita tak lagi memilki teman.

Circle pertemanan yang baik adalah circle  yang berhasil membawa kita menuju kebaikan, tidak membawa kesengsaraan atau bahkan satu enak satu tidak. Circle yang baik adalah circle yang memiliki satu frekuensi dan saling menutupi kekurangan satu sama lain.

Pesan saya untuk para pembaca adalah, berhati-hatilah kalian dalam berteman dan masuk ke sebuah circle, karena tidak selamanya yang kita anggap circle tersebut baik adalah baik. 

Semoga kalian suka dan jangan lupa ajak teman kalian untuk mampir ke cerita saya.

Terima kasih

Regrads

Adayraa

Why, Me? [ON GOING]Where stories live. Discover now