Naya mengumpati Elang dalam hati, sepertinya Elang akan ia beri pelajaran nanti. Buru-buru Naya berjalan memasuki kelasnya, ia benar-benar malu karena banyak dari mereka yang menatap ke arah Naya.

Naya memasuki kelasnya, ia membanting tasnya di atas meja membuat kedua temannya kaget.

"Astagfirullah ukhti, pagi-pagi udah darah tinggi aja" kaget Vania seraya mengelus dadanya.

"Kenapa?" tanya Dara yang melihat raut wajah Naya yang tampak kesal.

Naya duduk di kursinya, "setan berulah lagi"

"Maksudnya?" tanya Dara.

"Elang berulah lagi, masa dia cium pipi gue di koridor. Gue bener-benar malu karena banyak yang liatin gue"

"Menurut gue sih gapapa, kalian kan udah sah" bisik Vania karena takut terdengar oleh siswa-siswi lain.

"Kok lo belain dia sih?!"

"Lo PMS ya? ngomongnya serasa ngajak berantem"

"TANGAN KOSONG KALO BERANI"

"JANGAN NGADI NGADI LU NAY"

Dara menepuk jidatnya, beginilah tingkah bobrok kedua temannya. Terkadang Dara selalu menjadi pemisah antara mereka berdua.

"Lo-"

Ucapan Naya terpotong saat melihat Bu Felin masuk ke dalam kelas. Pelajaran pun dimulai.

***

"Naya, tunggu!!!" Panggil seseorang membuat Naya menghentikan langkahnya.

"Mau kemana?" tanya Satria yang saat ini berada di hadapan Naya.

"Ngembaliin buku di perpus" jawab Naya seraya menunjuk buku yang ada di tangannya.

"Kalo gitu bareng, gue mau minjem buku di perpus"

Naya mengangguk, mereka berjalan beriringan ke arah perpus. Sesekali berbincang-bincang.

"Gue mau ngembaliin buku, lo cari duluan buku yang mau lo cari nanti gue nyusul"

Satria mengangguk, ia mulai mencari buku yang ia butuhkan untuk tugasnya. Setelah ketemu, ia duduk di salah satu kursi.

Naya menghampiri Satria yang tengah membaca buku, ia pun telah dapat buku yang ia cari.

"Nay?" panggil Satria saat Naya telah duduk di hadapannya saat ini.

"Apa?"

"Lo mau ga jadi panitia acara Bazar Amal? anak OSIS lagi kekurangan panitia nih"

"Wah boleh tuh, kayaknya seru juga. Kapan acaranya bakalan diadain?" tanya Naya antusias.

"Minggu depan" jawab Satria.

"Gue ikut!"

"Boleh, nanti habis pulang sekolah panitia bakalan rapat di ruang OSIS"

"Te-"

"Ekhem!"

Sontak Naya dan Satria menoleh ke belakang, terlihat Elang yang menghampiri mereka dengan wajah menahan amarah.

Elang langsung duduk di sebelah Naya, memeluk pinggang Naya dengan posesif membuat Naya risih.

"Tumben lo ke perpus, biasanya nongkrong di rooftop" celetuk Satria.

"Terserah gue dong" ketus Elang.

"Makan yuk Nay, Elang laper" rengek Elang membuat Naya membulatkan matanya.

"Tumben lo manja, biasanya galak" ucap Satria.

"BERISIK"

Naya memutar kedua bola matanya malas, "sana makan sendiri, gue ada perlu sama Satria"

Elang menatap Naya tajam, ia benar-benar cemburu. Dengan kesal Elang menarik Naya keluar perpustakaan. Ia mengacuhkan Naya yang meronta-ronta meminta dilepaskan tangannya.

"JANGAN LUPA PULANG SEKOLAH!" teriak Satria yang berjalan di belakang Elang dan Naya.

Naya menoleh ke belakang, ia tersenyum lalu mengacungkan jempolnya pada Satria.

Kejadian itu tidak luput dari perhatian Elang, ia semakin cemburu. Elang menurunkan tangan Naya kesal, lalu berjalan semakin cepat menuju kantin dengan tangan yang masih menarik Naya.

"Sakit bego" gerutu Naya saat Elang melepaskan tangannya. Ia langsung duduk di sebelah Saga membuat Elang menatap Naya tajam.

Naya yang mengerti tatapan Elang pun mulai menggeser tubuhnya ke kiri. Dengan secepat kilat Elang menerobos duduk di tengah-tengah antara Naya dan Saga.

"Pawang lo kenapa Nay?" tanya Reza seraya melirik Elang yang seperti menahan marah.

"Biasa, darah tinggi" ucap Naya santai mendapat lirikan tajam dari Elang.

"Ngerencanain apa kamu sama Satria?" tanya Elang.

"Nikah" jawab Naya asal, ia sibuk memainkan ponselnya.

"Naya!" Gertak Elang membuat Naya menghela nafasnya kasar.

"Dia minta gue jadi panitia bazar, puas lo?!"

"Gausah ikut!"

"Kenapa? Terserah gue lah!"

"GUE CEMBURU!"

TBC

Hallo readers

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Hallo readers...
Author ingin mengucapkan happy eid mubarak

Adakah yang tidak suka dengan daging sapi seperti aku?😂

Jangan lupa untuk vote dan coment sebanyak-banyaknya💟

NEXT?

MY ANNOYING HUSBAND [TAMAT]Where stories live. Discover now