LANGIT.1

16 3 0
                                    


Langit, bisakah kita bicara soal dunia yang tidak adil?

Betapa angkuhnya dia meskipun dia berada dibawahmu.

Betapa sombongnya dia meskipun dia di injak oleh berjuta mahluk.

Betapa congkaknya dia meskipun dia sudah hampir rapuh karena usianya yang menua.

          Semesta memiliki jutaan hukum yang tidak dimiliki kemurahan langit.

          Itulah kenapa aku ingin mengadukan ini padamu.

          Semesta membuatku jatuh hati pada sosok yang memang pantas untuk dicintai.

          Namun kemudian semesta memberikanku keraguan yang mendalam setelahnya.

          Semesta membuatku menarik mundur perasaanku.

          Dan ia membuatku kembali jatuh hati setelah ia memiliki seseorang disisinya.

Sekarang, semesta membuatku jatuh di atasnya.

Seolah dia yang memenangkan permainan yang ia berikan.

Dan aku tidak ingin di injak olehnya karena dia memenangkan permainannya.

Maka, aku beradu padamu. Semoga saja kamu membalas perbuatan semesta padaku.


Riska Pramita Tobing.

Prosa [To Be Continued]Where stories live. Discover now