12 hal yang mungkin ingin kamu tahu soal 24

6.8K 226 62
                                    

Hai, apa kabar? 24 bulan setelah 24 setelah ditulis. Hari ini kuingin membagikan beberapa trivia, dan mungkin kabar bahagia.

 Hari ini kuingin membagikan beberapa trivia, dan mungkin kabar bahagia

Oops! This image does not follow our content guidelines. To continue publishing, please remove it or upload a different image.

Ada beberapa hal yang kucatat di buku outline soal 24. Berikut jika kamu mau tahu:
1. 24 adalah tulisan keduaku yang selesai (setelah tulisan pertamaku kusimpan untuk diriku sendiri karena busuk dan kelam).
2. Ide 24 sendiri tercetus setelah kuliah mata kuliah ADHD. Si kembar 'muncul' di kepala saat sedang kuliah, lalu beberapa hari kemudian aku tidur dini hari karena hanya duduk di tempat tidur dan berpikir perihal mengirim surat. Aku menemukan sebuah postingan blog tertanggal 15 Maret 2015 yang membicarakan "Teman" baru bernama Langit dan Biru.

3. Awalnya aku ingin menulis cerita anak-anak, tetapi aku menundanya dan memutuskan menulis mereka saat dewasa setelah ide surat-menyurat itu muncul (cerita anak-anak bisa kalian baca di 6 dan Abu-abu).

4. 24 mulai ditulis pada tengah Maret 2015 sebelum kuhentikan pada bulan Mei 2015 karena KKN.
5. 24 kembali ditulis ulang pada Juli 2016 dan selesai pada 18 November di tahun yang sama.

6. Sebelum dipublish pertama di wattpad pada awal 2016, aku pernah mempublishnya di GWP dengan judul "Biru dan surat-suratnya" tahun 2015 dan kuhapus saat impulsif 😖

7. 24 pernah masuk cerita pilihan mingguan di Storial.co pada Agustus 2016.

8. Pembaca pertama 24 adalah Mamaku. Aku mengirimkannya file ms.word yang berisikan dua bab pertama saat baru selesai menulisnya. Komentarnya: Kenapa kamu suka nulis yang mati-mati terus sih?

9. Sebelum bernama Belantara, ia bernama Oleiro (iya, nama anaknya Deas). Tetapi kuganti karena sadar sudah ada 3 nama O sebelumnya (Olan, Olin, Orion). Dan harus menghentikan menyebar nama O di 24.

10. November 2017 lalu, aku penelitian di sebuah SD, lalu menemukan seorang anak dg learning disabilities yang entah kenapa, cocok banget dengan bayanganku waktu Bi kecil 😙

11. Januari 2017 aku pernah mengirimkan 24 ke sebuah penerbit tetapi terhempas.

12. Lalu kuputuskan, akhir Juni kukirimkan lagi ke sebuah penerbit mayor. Dan 21 Desember lalu, aku dapat balasan kalau 24 diterima untuk diterbitkan. 🙌🍭🍭🍭

Bagaimana poin no 12??
Poin mana yang kamu suka?

Maaf, aku baru mengabarkan sekarang.
Terimakasih untuk semua teman-teman yang pernah membaca 24.  Terima kasih banyak atas kritik dan sarannya. Terima kasih sudah menyemangatiku ketika aku merasa 24 sangat busuk.

Maaf kalau dulu aku unpublish beberapa bagian, karena aku masih merasa tak yakin dengan endingnya dan selalu merasa busuk. Iya, ada beberapa alternatif ending di kepala dan aku belum yakin dengan ending pada saat itu.

24 akan terbit paling cepat bulan depan. Kalian bisa menabung jika kalian berkenan menyimpan surat-surat Biru.
Perihal tanggal terbit, akan kukabari nanti.

Kamu juga bisa pantau Twitter @ossyfirstan atau Instagram @ossyfirstan dan @plutopamit

Dan karena akan diterbitkan, maaf sekali harus kuhapus dan meninggalkan beberapa part awal aja. Akan kuhapus sebagian 29 Oktober, ya.

Sekali lagi, terima kasih dan sampai jumpa 😚😚

24 [Out In Bookstores]Where stories live. Discover now