Episode 14-2

485 17 0
                                    


Tan mengantar Eun Sang pulang ke rumah keluarga Kim. Eun Sang bertanya apa Tan tidak akan masuk. Akhir-akhir ini ibu Tan tidur larut malam. Tan berkata ibunya tidak akan tidur semalaman jika ia masuk. Maksudnya ia membawa lebih banyak masalah bagi ibunya jika ia berada di rumah.

Tan berkata masih terlalu awal baginya untuk kembali. Jika ia kembali nanti, ia akan kembali bersama Won. Rencana pertamanya adalah pergi ke sekolah bersama Won (memenuhi panggilan Kepsek). Eun Sang berkata jika begitu Tan tidak akan bisa meneruskan ke rencana kedua. Karena Won pasti marah.

Tan duduk merenung di lobi hotel. Won yang baru pulang melihatnya. Tadinya ia hendak mengacuhkan Tan tapi kemudian ia menghampiri Tan. Tan terkejut melihat Won, ia pikir kakaknya sudah tidur.

Won bertanya mengapa Tan tidak masuk, apa tidak punya kunci? Tan memiliki kunci, ia hanya sedang berpikir di sini. Tanpa diduga, Won duduk bersama Tan. Untuk beberapa lamanya keduanya diam membisu.

 Untuk beberapa lamanya keduanya diam membisu

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Tan tersenyum. Ia merasa lucu. Apa yang mereka berdua sedang lakukan jauh dari rumah? Won berkata mereka pergi dari rumah.

“Mengapa kakak sangat membenciku?”

“Untuk apa aku suka adik tiri? Tidak ada yang kusukai darimu.”

“Aku mengerti, aku akan berusaha lebih baik.”

“Jangan berusaha. Itu membuatku tidak nyaman.”

Won bangkit berdiri dan pergi ke kamarnya. Tan langsung mengekori kakaknya.

Bo Na membagi-bagikan undangan. Pesta Bersatunya Kembali Lee Bo Na dan Yoon Chan Young. Young Do mendapat undangannya. Ia bertanya apa Chan Young akan datang? Pria benci pesta-pesta seperti ini.

“Itu sama saja dengan mengatakan: aku bodoh.”

Bo Na langsung mengambil kembali undangannya. Young Do tidak usah datang.

Ketika ia berbalik, ia melihat Ye Sol. Ye Sol menghindari Bo Na. Bo Na mengejarnya lalu memberikan undangan. Ia bertanya mengapa Ye Sol menghindarinya. Ia mengadakan pesta karena ia berbaikan dengan Chan Young. Dan Ye Sol harus datang karena Ye Sol adalah penyebab pertengkaran mereka.

Ye Sol mulai menangis. Bo Na meminita maaf. Ye Sol juga.

“Aku lebih minta maaf.”

“AKu lebih lebih lagi minta maaf.”

“Kubilang aku lebih minta maaf,” ujar Bo Na. Ia bahkan tidak menyadari Tan mengambil salah satu undangannya.

Hyo Shin menatap undangan Bo Na (undangan itu diadakan pada hari yang sama diadakannya ujian masuk perguruan tinggi. Kalau di sini UMPTN kali ya^^). Tan menemuinya. Hyo Shin bertanya apa Tan akan pergi ke undangan Bo Na. Tan berkata seharusnya Hyo Shin mengkhawatirkan ujian, Hyo Shin kan senior. Orangtuan Hyo Shin akan menahan Hyo Shin setahun di SMA (tidak naik kelas) jika jawaban Hyo Shin salah lebih dari 5 soal. Buset dah >,<

The HeirsTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang