P R O L O G

320 21 0
                                    

Sa.ha.bat

N Kawan; teman; handai;

Bertemu dan langsung menjadi akrab itu sulit. Mengumpulkan beberapa orang dengan sikap dan sifat yang berbeda pun juga sulit.

Inilah mereka, bertemu di Sekolah Menengah Pertama. Saat itu, mereka hanya sekedar tatap muka tanpa tahu nama, saling tidak perduli dan acuh. Tak menyangka, saat Menengah Atas mereka kembali bertemu, tapi keadaan tetap sama. Tetap acuh padahal mereka berada di kelas yang sama.

But, say Thank You for our Lovely Teacher of Biologi, Ibu Sari Setiawan.

Karena, berkat tugas observasi beliau lah mereka saling kenal, membuat sebuah Group Chat yang awalnya membicarakan tugas dan berlanjut menjadi obrolan usseles.

Mari kita kenal mereka satu persatu:

Wulandari Sastrawidjaya - 26 Tahun. Seorang Desainer berbakat dengan wajah pas-passan. Dia selalu membuat Gaun pengantin bagi para calon pegantin, sayang dirinya belum pernah jadi pengantin. Baginya, cinta itu bullshit. Karena cowok itu otaknya cuman ada di selangkangan.

Laluna Dwi Sutisna - 26 Tahun. Berparas manis khas Indonesia. Pemilik Café, tetap sendiri walaupun Sang Ibunda terus mengirim jadwal Kencan Buta dengan pria asing. Relationship is Bullshit, itu adalah pedoman hidupnya. Kalau bersama aja bisa saling menyakiti, untuk apa membangun sebuah komitmen? Tapi, di antara keempat sahabatnya, hanya Luna yang memiliki rahasia besar yang hanya Ia, Bundanya, dan Tuhan yang tahu.

Ambarwati Ashanti - 26 Tahun. Parasnya yang cantik juga tubuh tinggi nan indah, membuat dia menjadi seorang SPG di salah satu toko sepatu dan terkadang menjadi waitress di Café Luna. Paling benci dipanggil Wati. Korban Broken Home, kabur dari rumah dan numpang di rumah Wulan. Menghindari manusia yang memiliki alat kelamin panjang yang menghasilkan sperma, karena menurutnya mereka gak lebih dari seorang bajingan brengsek yang bersembunyi di balik paras yang tampan.

Ayu Azzahra Sekala - 27 Tahun. Yang paling tua dari yang lain. Memiliki otak yang sangat cerdas sangking cerdasnya hingga membuat orang-orang di sekelilingnya ingin numpahin bubuk sianida pada otaknya. Seorang Kepala Divisi Keuangan di salah satu Peruasahaan besar di Jakarta. Sikapnya yang polos dengan wajah sok-imutnya, ia selalu menolak lelaki yang ingin menikahinya. Menghindari pernikahan adalah salah satu tujuan hidupnya, karena menikah itu ribet! Ngurus diri sendiri aja belum bener, ini disuru ngurus orang, mau jadi apa itu Rumah Tangga?

Mereka ber-empat bertemu, berteman, lalu bersahabat. Selalu membicarakan hal yang engga penting terutama Korea. Salah satu tujuan hidup mereka sama, MENJAUHI LAKI-LAKI. Siap hidup sendiri sampai tua nanti, kalau emang butuh, bisa ngangkat anak dri panti asuhan.

Mereka memiliki takdir yang berbeda dengan otomatis cerita hidup merekapun berbeda, Lalu apa yang mereka lakukan jika satu-persatu lelaki yang dikirim Tuhan datang untuk merubah tujuan hidup mereka?

Bertahun-tahun menjadi sahabat, menghabiskan waktu bersama hingga salah satu dari mereka menghilang selama lima tahun dan tiba-tiba muncul dengan segala rahasianya.

Apa kabar dengan persahabatan mereka jika ada yang menyimpan rahasia? Apa arti sebuah persahabatan sesungguhnya bagi mereka? Ini kisah mereka dan biarkan mereka yang menjawabnya.

'''

P R O L O G

Hai, It's Me!

Mencoba membuat sesuatu yang baru. Klise. But, I Try.

16 Juli 2018.

Angel'sWhere stories live. Discover now