Riddle 29

5.1K 348 37
                                    

Aku mempunyai seorang tetangga bernama Mr. Watson. Dia sangat baik dan yang aku suka darinya adalah pandai memasak. Masakannya pun sangat lezat.

Suatu malam, saat aku tengah tidur, saat pukul 02.34 pagi, aku mencium aroma masakan. Aku pun terbangun dan mendadak lapar.

Aku pun pergi ke dapur untuk memasak mie instan. Tak sengaja ku lirik rumah tetanggaku. Dia sedang memasak. Itu terlihat dari ventilasi nya yang penuh asap. Rumahku dan rumahnya terhubung. Masak apa kali ini dia?

Tak lama aku dengar ada suara gaduh dan ribut di luar. Suara apaan sih? Ramai sekali kayaknya.

Tak lama aku mencium bau gosong. Ternyata dari arah rumah tetanggaku. Wahh dia lupa melihat lihat masakannya, makanya gosong. Pasti rasanya pahit.

Aku pun duduk sambil memakan mie instan yang sudah ku masak. Aneh, suasana di sini agak panas. Sangat panas. Aku jadi berkeringat.

***

Guess The RiddlesWhere stories live. Discover now