#20 - Polybius: Konspirasi, Pencuci Otak, dan Bunuh Diri

15.4K 875 17
                                    


Tahun 1981 di kota Portland, negara bagian Oregon, Amerika Serikat, masyarakat dikejutkan dengan pemberitaan mengenai beberapa remaja yang tiba-tiba ditemukan bunuh diri. Setelah diselidiki, beberapa remaja tersebut diketahui bunuh diri setelah pulang dari sebuah tempat game arcade. Beberapa remaja tersebut rupanya bermain game yang sama di tempat game arcade tersebut. Tidak ada yang tahu bagaimana kabinet Polybius tersebut bisa muncul di tempat game arcade.

Polybius adalah urban legend tentang game paling langka di tahun 1981. Game ini dibuat dari perusahaan game misterius yang belum pernah kalian dengar dan nama perusahaannya juga mempunyai makna yang menakutkan. Perusahaan itu bernama Sinneslöschen yang dalam bahasa inggris berarti Sense Delete atau penghapusan rasa.

Artinya game ini dibuat dari perusahaan game yang bertujuan untuk menghapus rasa dari otak pemainnya dan menghapus semuanya (cuci otak). Game ini bergenre puzzle/shoot them up, sebuah game tembak-menembak. Gambar diatas adalah foto mesinnya pada tahun 1981. Sebuah game yang cukup menakutkan saat dimainkan.

Bentuk kabinetnya hampir sama dengan kabinet game lain, tapi seluruhnya berwarna hitam, dan hanya ada tulisan Polybius saja di bagian atas kabinet. Sejarah game ini terdapat banyak versi, ada yang mengatakan ini game gagal yang berasal dari Atari, hingga mengklaim game ini adalah buatan orang-orang CIA dan Atari.

Segera beredar cerita tentang salah satu project pemerintah yang sedang dikerjakan di sekitar Oregon. Mereka menggunakan Pesan Subliminal dari hasil eksperimen pemerintahan saat itu. Faktanya adalah, di sekitar tahun 1981 hingga 1984, memang ada campur tangan dari pemerintah yang berlebihan menyangkut berbagai tempat game arcade.

Namun menurut mereka, hal tersebut semata-mata dilakukan untuk mengendalikan peredaran obat terlarang, barang curian dan juga perjudian yang transaksinya sering dilakukan di tempat permainan tersebut.

Berita yang benar-benar terekam berkaitan dengan remaja dan game arcade ini adalah dua orang yang mengalami muntah-muntah hebat, salah satunya bahkan pingsan saat berusaha memecahkan rekor permainan. Kebetulan lain adalah, dua remaja tersebut bermain di tempat game arcade yang sama, di hari yang sama dan mengalami kejadian di waktu yang berdekatan.

Game ini cukup populer dikalangan pemainnya dan mereka mengira game ini akan menjadi sangat menyenangkan karena sangat populer dan hanya ada satu mesin arcade yang ada pada masa itu. Pada akhirnya, para pemain harus antre untuk mendapatkan tiket permainan Polybius. Ada satu pemain yang melaporkan bahwa mereka merasakan sesuatu yang aneh tentang game ini. Mereka seperti mendengar suara perempuan menangis dan wajah aneh di sudut mata mereka.

Diketahui lebih lanjut, ternyata korban dari Polybius bukan hanya yang meninggal. Beberapa diketahui mendadak dilanda amnesia setelah selesai bermain dan mereka lupa sedang berada di mana dan siapa dirinya. Selain itu, korban yang berhasil pulang setelah bermain Polybius merasa mual, mengalami mimpi buruk tingkat tinggi, teror malam, sakit kepala, pingsan dan bahkan amnesia.

Ada juga yang pernah melakukan bunuh diri karena tidak tahan setelah mengalami semua kejadian itu dan mereka yang langsung berhenti memainkannya.

Menurut pengakuan seorang pemilik Arcade dari portland, dia mengaku pernah melihat laki-laki dengan setelan baju hitam yang sedang mengkoleksi "Record" dari game itu. Mereka tidak mengambil uang koin, melainkan data gameplay polybius. Setelah satu bulan di luncurkan, akhirnya semua mesin arcade hilang secara misterius.

Satu mesin arcade Polybius kembali pada tahun 1998, namun hilang lagi kurang dari satu hari secara misterius. Sampai saat ini, ada beberapa pihak yang mencoba meniru dan membuat sendiri game polybius versi mereka berdasarkan pengalaman orang yang pernah memainkannya. Namun, hingga saat ini semua video dan game Polybius yang beredar tidak diyakini keasliannya.

Sumber: kvltmagz.co | rihan-designer-windows8.blogspot.com

Buat kalian yang mau coba game ini, ukurannya 10 MB, dan bisa di download di:

http://www.sinnesloschen.com/1.php

Terlepas gamenya palsu atau tidak, kalian bisa mencobanya atau cukup menyaksikannya di YouTube.

Comment + vote kalian sangat berarti dalam menentukan seberapa menarik kisah ini.

Urban Legend - Kumpulan Teori Konspirasi HororTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang