[03] Kim Taehyung?

27 6 4
                                    

Happy reading!

***

Hening.

Satu kata yang mampu mendefinisikan suasana didalam sebuah mobil berwarna hitam ini.

Gadis yang sedari tadi memalingkan wajahnya keluar jendela, sesekali melirik sinis kearah pria yang sedang fokus menyetir dengan cengiran khasnya.

"Ya! Bisakah kau berhenti menyengir begitu?" Sun Hee membuang nafas kasar. Jujur, ia sangat risih dekat dengan pria disampingnya ini.

"Wae? (Kenapa) bukankan aku jadi sangat terlihat tampan?" Sahut pria itu percaya diri, semakin melebarkan cengirannya yang menunjukkan deretan gigi putihnya tersusun rapi.

"Aish! Ya Park Hyun Shik! Tidakkah ada yang memberitahumu kalau cengiran mu itu sangat mesum?!" Sun Hee menatap Pria bernama Park Hyun Shik itu dengan tatapan bergidik ngeri.

"Aku tahu kau sedang memujiku Sun Hee-ah, tapi kau tidak pandai dalam mengatakannya." Goda Hyun Shik mencolek bahu gadis itu dengan jari telunjuknya, membuat Sun Hee memberinya tatapan mematikan.

"Sialan! Jangan menyentuhku!" teriak Sun Hee menepis tangan Hyun Shik yang sengaja pria itu letakkan di atas paha mulus terbalut celana jeans hitam gadis itu.

Sun Hee benar-benar dibuat sangat kesal, kejadian demi kejadian hari ini benar-benar sangat buruk. Menjadi sangat buruk saat harus dekat dengan pria bernama Hyun Shik dengan gelar 'Pria tampan si raja mesum' begitulah orang-orang dikampus menamainya.

Sun Hee bersumpah, tidak akan pernah lagi menerima tawaran pria mesum ini walaupun dalam keadaan terdesak sekalipun. Ini adalah untuk pertama kalinya ia duduk dalam satu mobil yang sama dengan pria gila ini, itupun kalau bukan karena gadis sial bernama Ha Neul.

*Flashback on*

"Butuh tumpangan, sayang?"

Sun Hee mendelik kesal saat mengetahui siapa sosok pria berkacamata yang sedang tebar pesona dihadapannya, siapa lagi kalau bukan Park Hyun Shik.

Gadis cantik itu mencoba mengabaikan pria gila yang terkenal mesum yang entah sejak kapan sudah turun dari mobil hitam miliknya, berjalan sok cool kearah gadis itu.

"Kau sedang menunggu bus bukan?" tanyanya yang tidak digubris sama sekali, oleh Sun Hee.

"Bus tidak akan datang, kau telat Sun Hee-ah!" ucapnya sambil melepas kacamata hitam miliknya, bukannya tambah terlihat keren memakai kacamata hitam, pria itu lebih mirip dengan tukang urut.

Sun Hee melirik pria itu sinis, ia merasakan kalau Hyun Shik sedang memberikan seluruh atensinya pada tubuh gadis itu. Terutama tatapan pria itu yang terpaku pada dadanya, dasar mesum.

"Ya! Enyah kau mesum! Jangan menggangguku!" Usir Sun Hee tajam, namun pria itu sama sekali tidak tersinggung dan malah terkekeh.

"Oh, ayolah cantikku. Kau akan telat jika tidak segera pergi ke kampus!"

Dalam hati Sun Hee memang membenarkan apa yang dikatakan oleh Hyun Shik, namun menerima tawaran dan pergi bersama pria ini sama halnya dengan menerima tawaran untuk masuk kedalam jebakan. Oke, berlebihan.

Sun Hee sangat mempertimbangkan keputusan yang akan dirinya ambil, ia tidak akan mau masuk kedalam jebakan pria ini seperti pengalaman gadis lainnya. Pernah, gadis bernama Jung Nara menerima tawaran Hyun Shik untuk pulang bersamanya dan kalian tahu apa yang terjadi? Hyun Shik dengan kesempatan yang ia miliki berduaan dengan gadis itu mulai bertindak kurang ajar. Yah-seperti menggoda atau mencolek tubuh gadis, hanya saja lebih agresif sampai menyentuh bagian penting dalam tubuh bernama Jung Nara itu. Sun Hee tentu tidak mau hal itu terjadi padanya.

You've reached the end of published parts.

⏰ Last updated: May 09, 2020 ⏰

Add this story to your Library to get notified about new parts!

Butterfly | KTHWhere stories live. Discover now