part 4

867 46 0
                                    

Kring..... Kring..... Kring.....

Bel istirahat berbunyi,

"Dulu waktu kelas tujuh, aku dan mas Firas sering makan bekal roti yang dibuat mama. Sekarang, aku mau ngajak dia makan lagi. Pasti dia seneng" batin Bilqis saat membuka tempat makannya.

"Bilqis, kamu mau kemana? Aku temenin ya" tanya Marvin.

Bilqis hanya menggelengkan kepalanya.

Ia menuju ke XII IPS 2

"maaf, mau tanya. Apa bener ini kelas dua belas IPS 2?" Tanya Bilqis pada seorang laki-laki yang berdiri di pintu kelas. Namanya Rio -berambut keriting, bertubuh kurus, memiliki kumis tipis, dan bermata bulat-

"Iya, kenapa?" Jawabannya.

"Di kelas ada mas Firas nggak?"

"Firas? Di kelas gue nggak ada yang namanya Firas" jawab Rio dengan bingung.

"Hah? Al-Firas Sigara. Dia bilang, dia kelas dua belas IPS 2"

Firas yang mendengar suara Bilqis dari dalam kelas langsung keluar, "Bilqis"

"Oh... Ini. Di sekolah mah, dia dipanggil Jo---" belum selesai Rio berbicara, sudah dipotong oleh Firas, "Cerewet lu! Dasar bh sumo!" 

"Iya deh... mas Firas" goda Rio gemulai.

•tasbih&rosario•

Firas dan Bilqis ke kantin. Mereka memilih tempat duduk yang kosong. 

"Kamu masih inget aja kebiasaan kita waktu SMP" kata Firas yang duduk di depan Bilqis.

Bilqis hanya tersenyum, ia sibuk membenarkan jilbab nya.

Setelah roti isi keju, potongan pisang dan coklat itu habis. Bilqis yang akan beranjak pergi, ditahan oleh Firas.

"Kamu jangan ke kelas dulu"

"Kenap---"

"Stttt... Udah kamu duduk lagi. Sebentar aja. Aku mau ngomong sama kamu" ucap Firas dengan wajah yang mendadak serius.

"Kamu inget ya... Apapun keadaannya, apapun kesalahan yang aku perbuat. Aku nggak berniat nyakitin apalagi ninggalin kamu. Aku beneran sayang sama kamu. Kamu juga nggak boleh pergi dari aku. Oke?"

kata yang terucap dari bibir Firas, membuat Bilqis bingung ia mengernyitkan dahinya, "Maksud mas apa?" Tanya Bilqis.

"Besok malam Minggu ke mall yuk" Firas mengalihkan pembicaraan.

"Ijin ayah ya" jawab Bilqis.

Firas hanya mengangguk,

"Oh iya, nanti kita pulang bareng kan?" Sambung Bilqis.

"Eemmm... Nanti kan aku ada rapat OSIS. Habis itu, aku ada ekstrakurikuler padus"

"Hah? Mas ikut Padus?" Bilqis menutup mulutnya, ia menahan tawa

"Ih... Ayang ngetawain mas?"

"Ya gimana ya... Aku juga terpaksa ikut padus. Diwajibkan soalnya" lanjut Firas,

"Kok bisa? Bukannya yang diwajibkan itu yang non-muslim ya?" Tanya Bilqis kembali,

Bel berbunyi. Firas langsung mengajak Bilqis ke kelas tanpa menjawab pertanyaan Bilqis tersebut, "udah yuk, ke kelas aja. Guru-guru aku galak semua. Kalau telat beberapa detik aja. Wah, udah dehh... Tamat!"

"Ah masaaak? Mas boong ya?"

"Iya sih aku bohong"

Bilqis dan Firas tertawa bersama,

•tasbih&rosario•

"Bilqis!" Seorang dari belakang teriak memanggil Bilqis.

"Bilqis, kamu ada hubungan apa sama kak Jo?" Tanya perempuan yang tidak Bilqis kenal.

"Maaf, tadi udah ada bel masuk. Jadi aku ke kelas dulu ya" jawab Bilqis dengan terburu-buru. Ia langsung berlari menuju kelas baru nya karena ia sudah terlambat 7 menit.

Beruntung, pelajaran hari ini adalah seni rupa. Pak Daniel sama sekali tidak mempermasalahkan jika ada muridnya terlambat. Apalagi, murid yang terlambat masuk adalah Bilqis, ia masih baru.

"Bilqis, kamu dari mana saja? Kok bisa telat 7 menit" Tanya pak Daniel

"Maaf pak, tadi saya dari kantin"

"Pasti ke kantin nya sama ketua OSIS ya?"

Bilqis hanya mengangguk

Tak di sangka, anggukan Bilqis membuat heboh seisi kelas

"Kok bisa sih? Si Bilqis ke kantin nya sama kak Jo?"

"Sodaranya kali ya?"

"Kak Jo kan cuek banget sama cewek. Kok Bilqis bisa sama kak Jo sih"

"Gue curiga, di balik jilbabnya. Bilqis pakai susuk. Makannya tadi pagi Marvin tiba-tiba nawarin Bilqis duduk di sampingnya terus pas siang dia ke kantin sama kak Jo"

Marvin yang mendengar riuh suara teman perempuan di kelasnya, merasa kesal, "hey... Ada guru, bisa diem nggak sih?"

#TBC
Yuk support terus dengan cara komen dan kasih bintang nya 😉

Ig : kartikaisyah_

Antara Tasbih & Rosario [REVISI & TAMBAH PART]Where stories live. Discover now