NEMU DOMPET

1.5K 81 8
                                    

Sepulang sekolah, Aldi menemukan dompet di jalan menuju rumahnya. Dikarenakan Aldi adalah anak yang jujur, dompet tersebut diantarkan ke alamat pemiliknya yang diketahui dari KTP yang berada dalam dompet. Ternyata dompet tersebut adalah milik Pak Haji Sobirin, tetangga sebelah rumahnya.

Aldi: "Pak Haji, ini dompet bapak bukan?" tanya Aldi sambil menunjukan dompet yang baru ditemuinya.

Pak Haji Sobirin:"Betul, itu dompet saya yang hilang. Saya cari di mana mana tidak ketemu. Kamu nemuinnya di mana?"

Aldi: "Itu di bawah pohon mangga, depan rumah Pak Hakim."

Setelah diterima dengan wajah gembira, dompet itu dibuka oleh Pak Haji Sobirin. Tidak ada yang hilang dan uangnya masih utuh 100.000. Namun entah kenapa wajah Pak Haji terlihat bingung.

Pak Haji Sobirin: "Tidak ada yang hilang, tapi....?

Aldi: "Tapi kenapa, Pak Haji?"

Pak Haji Sobirin: "Tadinya uang saya itu 100.000 satu lembar.Kok sekarang jadi 10.000 sepuluh lembar?"

Aldi: "Oh itu...Tadi sebelum ke sini saya tukarkan di warung gado-gado Bi Ijah sama recehan. Soalnya kemarin saya juga nemuin dompet di jalan. Pas saya antar ke yang punya, saya nggak dapet persenan. Alasannya karena tidak ada uang receh. Jadi..."

Gara-gara takut enggak dikasih bonus karena enggak ada receh, eh dia inisiatif nukerin sendiri uang di dompet itu.

Pesan moral buat cerita ini kalau mau nolong harus ikhlas jangan pamrih supaya mendapat banyak pahala

Terima kasih sudah baca cerpen humor ini,semoga terhibur jangan lupa klik bintang dan tinggalkan komentar supaya author rajin update cerita.Follow IG author juga yaa @kevin.reynaks

Sekali lagi terima kasih 🙏🙏🙏

AUTO NGAKAKSWhere stories live. Discover now