Dengkuran Hujan di Depan Rumah

132 7 0
                                    

yang melamun itu sunyi;
bukan aku!

aku dengar dengkuran hujan
–yang membuncah di depan rumah
dengan air liur yang menetes-netes
mendadapi daun-daun yang sedang tidur nyenyak
burung-burung pun meneduh di bawahnya
aku kini beradu dengan sunyi
–yang dicipta dengkuran hujan itu
yang melamun itu sunyi;
bukan aku!
jangan salah sangka
lampu-lampu pendarnya merasa kedinginan
selimutnya basah karena hujan
yang melamun itu sunyi;
bukan aku!

Tuban, 2019

Mengkritik TuhanTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang