CHAPTER 1

4.1K 200 11
                                    

Seo Joohyun merupakan putri tunggal dari pemilik Seomin Construction, sejak kecil ia sudah berasal dari keluarga berada dan kehidupannya selalu tercukupi, namun hal tersebut tidak membuatnya tumbuh menjadi gadis yang manja dan sombong, ia merupakan tipe gadis yang mandiri dan sangat patuh kepada kedua orangtuanya, ia juga tergolong gadis yang ramah dan rendah hati.

Cho Kyuhyun merupakan namja mandiri yang tinggal menunggu wisudanya dari Seoul University, dulu kehidupannya bisa dibilang mewah karena orangtuanya merupakan pemilik perusahaan properti yang sukses namun semenjak kematian kedua orangtuanya perusahaan tersebut mengalami masa sulit ditambah Kyuhyun masih belum bisa mengambil alih karena kala itu ia masih duduk di bangku sekolah menengah atas.

Pagi yang cerah di kota Seoul, Kyuhyun berjalan menuruni tangga rumahnya dengan pakaian yang sudah rapi, ia berjalan menuju meja makan dan mendapati noonanya sudah berada disana sedang menyantap sarapan paginya.

“Good morning noona” sapa Kyuhyun.

“Eoh, kau ada acara sepagi ini?” tanya Ahra, kakak perempuan Kyuhyun.

“Aku ada urusan dikampus noona” jawab Kyuhyun.

“Besok kau sudah wisuda dan kau masih sibuk hari ini?”

“Aku ada sedikit urusan lagipula aku ingin bertemu kekasih tercintaku” canda Kyuhyun.

“Itu hanya alasanmu saja” jawab Ahra.

“Noona apakah Yongjae hyung tidak kemari?” tanya Kyuhyun menanyakan kakak iparnya.

“Dia sedang sibuk Kyu, apa noona belum cukup untuk menghadiri wisudamu? Bukankah besok Joohyun juga akan datang?” tanya ahra.

“Tentu saja Joohyun akan datang tapi jika suami noona juga disini pasti akan lebih ramai, apalagi ditambah ada Aleysia maka lengkap sudah semuanya” jujur Kyuhyun yang menginginkan kehadiran kakak ipar dan keponakannya yang berusia tiga tahun itu.

“Kau merindukan eomma dan appa?” tanya Ahra mengerti perasaan kesepian Kyuhyun.

“Aku merindukannya setiap hari noona” aku Kyuhyun dengan senyum tipisnya.

“Kau sudah mengunjungi makam mereka?” tanya Ahra lagi.

“Tentu saja, begitu skripsiku diterima aku langsung mengunjungi mereka” jawab Kyuhyun sambil mengenang kedua orangtuanya yang sudah meninggalkan dunia ini.

“Kyu, setelah wisuda ikutlah noona ke Amerika, kau harus mulai belajar memimpin perusahaan pusat disana” ajak Ahra.

Kyuhyun sedikit terkejut mendengar ucapan noonanya tersebut, setelah orangtuanya meninggal perusahaan keluarga Cho yang berpusat di Korea dipindahkan ke Amerika karena untuk sementara Ahra yang mengurusnya mengingat kala itu Kyuhyun masih duduk dibangku sekolah menengah atas dan Ahra harus ikut suaminya yang sudah berdomisili disana.

Sementara sejak masuk kuliah Kyuhyun sudah belajar sedikit demi sedikit di perusahaan cabang di Korea, namun Kyuhyun belum ada pikiran untuk meninggalkan Korea mengingat ia tidak bisa jauh dari kekasihnya yang sangat ia cintai.

“Mianhae noona, sepertinya aku belum bisa ke Amerika, aku akan melanjutkan S2 disini saja, aku yang akan mengurus cabang disini” jawab Kyuhyun pada akhirnya.

“Pikirkan dulu Kyu, perusahaan adalah hakmu dan noona tidak bisa selamanya mengurusnya untukmu” ucap Ahra.

“Tunggulah sebentar lagi noona, jika aku benar – benar siap aku akan segera memindahkan perusahaan pusat di Korea kembali” jawab Kyuhyun yang dibalas helaan nafas oleh Ahra.

Ahra tahu jika alasan Kyuhyun menolak pindah adalah tidak ingin meninggalkan Joohyun, namun Ahra tidak boleh menyalahkan Joohyun karena bagaimanapun Joohyun adalah malaikat bagi Ahra, Joohyunlah yang membuat Kyuhyun bangkit dari keterpurukannya ketika ditinggal oleh orantuanya.

AFTER A LONG TIMESTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang